Wuling Pamerkan New Cortez di JPM

PT Maju Global Motor selaku Diler resmi Mobil Wuling di Jambi  menggelar pameran di Jambi Prima Mall (JPM), Trona, Thehok,

Reporter: Ahmad Muzir | Editor: Admin
Wuling Pamerkan  New Cortez di JPM
PT Maju Global Motor selaku Diler resmi Mobil Wuling di Jambi  menggelar pameran di Jambi Prima Mall (JPM), Trona, Thehok. || Foto : Dok

KOTAJAMBI,INFOJAMBI.COM - PT Wuling Maju Motor Jambi selaku diler resmi Mobil Wuling menggelar pameran dari tanggal 30 Juni hingga 13 Juli 2022 di Prima Mall (JPM), Trona, Thehok, Kota Jambi. Pengunjung diperkenalkan dengan produk terbaru Wuling Series serta Tes Drive.

Marketing Support Wuling Maju Motor Jambi, Iam mengatakan melalui event ini ingin mengajak masyarakat Kota Jambi untuk melihat secara langsung beragam produk inovasi dari Wuling.

"Mari kunjungi Pameran Wuling di JPM  dan rasakan langsung sensasi berkendara bersama produk kami dan dapatkan berbagai penawaran khusus,” kata Iam saat dihubungi infojambi.com, Rabu (6/7/2022)

Iam menjelaskan, ada dua produk baru Wuling yakni New Cortez CE 1,5T LUX Plus CVT dan Cortez EX 1,5T LUX Plus CVT.

Wuling New Cortez CE 1,5T LUX Plus CVT dan Cortez EX 1,5T LUX Plus CVT menjadi dua varian baru yang ditawarkan dengan banyak fitur baru.

Namun kedua varian tersebut memiliki perbedaan."Terlihat dari harganya, keduanya bisa dibilang memiliki selisih cukup jauh hampir Rp 50 jutaan" jelas Iam

Adapun New Cortez CE 1,5T LUX Plus CVT dibanderol Rp 292.3 juta OTR Jambi. Sementara Cortez EX 1,5T LUX Plus CVT dipasarkan Rp 330,6 juta OTR Jambi.

Kelebihan kedua varian Wuling New Cortez ini adalah fitur Wuling Indonesian Command ( WIND).

Adapun fitur ini dapat memberi Sobat kemudahan dalam menjalankan fitur hanya dengan perintah suara.

Sebagai informasi, fitur WIND ini sebelumnya telah tersemat pada varian Wuling Almaz. Adapun berbagai fitur WIND yang dapat dilakukan seperti menanyakan hari, jam, buka-tutup sun roof, dingin serta panaskan suhu AC dan sebagainya.

Semua fitur tersebut bisa Sobat aktifkan dengan mengucapkan Wake Up Words yaitu Halo Wuling, di mana pun posisi penumpang berada, dapat memberikan perintah suara.****

"Asalkan, perintah tersebut bisa tertangkap oleh microphone yang letaknya ada di cluster atas baris pertama," pungkas Iam. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya