Dewan Minta Pemprov Tingkatkan Anggaran Pendidikan dan Perhatikan Sekolah Daerah Terpencil

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Provinsi Jambi masuk tiga besar paling rendah di Indonesia. Berada di angka 73,73, IPM Jambi bahkan lebih rendah lagi dari IPM nasional.

Reporter: Rifky | Editor: Doddi Irawan
Dewan Minta Pemprov Tingkatkan Anggaran Pendidikan dan Perhatikan Sekolah Daerah Terpencil
Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Pinto Jayanegara bersama siswi SMP di Jambi | rh

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Indeks Pembangunan Manusia ( IPM) Provinsi Jambi masuk tiga besar paling rendah di Indonesia. Berada di angka 73,73, IPM Jambi bahkan lebih rendah lagi dari IPM nasional.

Kondisi itu diungkapkan Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Pinto Jayanegara, menyikapi kondisi dunia pendidikan di Provinsi Jambi, bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), 2 Mei.

Baca Juga: Kerjasama Pembangunan Pasar Angsoduo dan JBC Disepakati

Menanggapi kondisi itu, DPRD Provinsi Jambi minta Pemprov Jambi mengevaluasi pembangunan bidang pendidikan. Diantaranya, meningkatkan anggaran pendidikan, dan memberi perhatian lebih besar pada sekolah-sekolah di daerah terpencil.

Menurut Pinto, para guru harus terus meningkatkan kompetensi dan profesionalisme. Orang tua siswa harus memberi dukungan dan dorongan pula pada anak-anaknya agar lebih rajin belajar. 

Baca Juga: ADI Minta Dewan Tegur Gubernur

Masyarakat pun harus ikut serta.  Dengan menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, misalnya. Intinya, pemerintah, sekolah, guru, orang tua dan masyarakat harus bersinergi menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan berkualitas bagi siswa. 

Pinto mengungkapkan, pendidikan merupakan kunci utama dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, guna mencapai Provinsi Jambi yang lebih sejahtera.

Baca Juga: Pj Sekda dan Ketua Provinsi Jambi Ajak Sukseskan Sensus Penduduk 2020

“Hardiknas tahun ini momen penting bagi kita, untuk kembali fokus pada peran strategis pendidikan dalam meningkatkan IPM Provinsi Jambi,” ujar politisi Partai Golkar itu, Rabu (2/5/2024).

Pinto menjelaskan, pendidikan berkualitas merupakan kunci melahirkan generasi muda yang cerdas, terampil dan berkarakter. Tujuan akhirnya mendorong kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat.

Dikatakannya, hardiknas merupakan momen penting untuk refleksi dan evaluasi kemajuan pendidikan di Indonesia, termasuk Provinsi Jambi.

“Kemajuan yang sudah dicapai harus disyukuri. Namun juga perlu berbenah diri meningkatkan kualitas pendidikan masa depan,” kata Pinto.

Ditegaskan, peranan semua pihak dalam memajukan pendidikan di Indonesia sangat penting. Hardiknas tahun ini dapat menjadi momentum, untuk memperkuat komitmen bersama memajukan pendidikan di Indonesia. 

“Pendidikan adalah kunci membangun bangsa yang maju dan sejahtera. Dengan komitmen dan kerja sama, IPM dapat ditingkatkan secara signifikan. Mari semua pihak turut serta memajukan pendidikan di Jambi,” himbau Pinto. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya