INFOJAMBI.COM — Kecelakaan tunggal terjadi di Zona III Jalan Lintas Jambi - Muara Sabak, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Selasa (13/5/2025) sore.
Mobil Toyota Innova B 585 ARK tertimpa pohon tumbang. Akibat kejadian itu, pengendara mobil, Ipda Almu Jamil, Kanit Dalmas Satuan Samapta Polres Tanjabtim, meninggal dunia di lokasi kejadian.
Baca Juga: Hindari Lobang, Truk Batubara Terguling Masuk Sungai
Kasat Lantas Polres Tanjabtim, Iptu Meiselin Lobat, membenarkan adanya peristiwa tersebut. Kejadiannya sekitar pukul 15.40 WIB, dan mengakibatkan satu orang luka berat dan satu orang luka ringan.
Dari data yang didapat INFOJAMBI.COM, korban Almu Jamil (51) bersama istri dan anaknya sedang dalam perjalanan ke Kota Jambi, pulang ke rumah mereka di Komplek Griya Kenali Asri Blok E No.42, Kenali Besar, Alam Barajo.
Baca Juga: Tabrakan Adu Kambing, Sabar Langsung Tewas
Istri Almu Jamil, Nur Asiah (48), mengalami luka ringan. Sedangkan putra mereka, Muhammad Al Fatih (12), mengalami luka parah. Seluruh korban dibawa Rumah Sakit Bhayangkara, Kota Jambi.
Kasat Lantas Meiselin Lobat telah melaporkan peristiwa ini ke Kapolres Tanjabtim. Pihak satlantas sudah melakukan olah TKP dan meminta keterangan dari saksi Yusmanidar (40).
Baca Juga: Security Hiburan Malam Rampas Identiitas Wartawan
Meiselin menjelaskan, kecelakaan terjadi di jalan lurus beraspal dalam kondisi hujan deras. Lokasi kejadian tidak jauh dari pemukiman warga. ***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com