Jamal Darmawan Sie Pimpin DPC Demokrat Tanjung Jabung Barat

etua Komisi I DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jamal Darmawan Sie

Reporter: Ahmad Muzir | Editor: Doddi Irawan
Jamal Darmawan Sie Pimpin DPC Demokrat Tanjung Jabung Barat
Jamal Darmawan Sie (kiri)

KUALATUNGKAL, INFOJAMBI.COM - Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jamal Darmawan Sie, diangkat menjadi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Tanjung Jabung Barat.

Kepastian pengangkatan Jamal disampaikan oleh Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Partai Demokrat, Selasa, 12 Juli 2022.

Baca Juga: Mashuri Maju, Suara Jawa “Pecah”

Jamal saat dikonfirmasi pasca pengumuman tersebut, mengucapkan terima kasih atas amanah yang diberikan kepadanya.

Jamal optimis dapat membesarkan partai berlambang bintang segitiga itu, serta memenangkan calon yang diusung Demokrat pada Pilpres 2024.

Baca Juga: Cuitan Andi Arief, Pengamat Sayangkan Diamnya SBY

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Tim 5 kepada saya untuk memegang tampuk Pimpinan Cabang Partai Demokrat Tanjung Jabung Barat," kata Jamal, Rabu, 13 Juli 2022.

Menurut Jamal, dia siap bekerja sama dengan DPP maupun DPD membesarkan partai, mensosialisasikan AHY sampai ke pelosok desa, dan memenangkannya pada pilpres, serta memenangkan calon kepala daerah yang diusung Demokrat.

Baca Juga: Sekjen Partai Demokrat Tepis Adanya KLB

Saat ini Jamal fokus melakukan penataan di tubuh keorganisasian dan konsolidasi DPC Partai Demokrat.

"Dalam waktu dekat kami melakukan konsolidasi, pembenahan infrastruktur partai, serta merangkul kandidat yang ikut kompetisi untuk bersama-sama membesarkan Demokrat,” ungkapnya.

Seperti diberitakan, hasil muscab tahap dua untuk tiga kabupaten, yakni Batanghari, Tanjung Jabung Barat Barat dan Sarolangun sudah resmi diumumkan.

“Ya, tadi DPP melalui zoom telah menyampaikan hasil muscab tahap dua untuk tiga kabupaten secara daring kepada masing-masing pihak,” ujar Ketua DPD Demokrat Provinsi Jambi, H Mashuri.

Menurut Bupati Bungo dua periode ini, dengan keluarnya hasil muscab, maka ketua terpilih diminta segera bergerak cepat menyusun komposisi kepengurusan, untuk menyongsong tugas berat yang ada didepan mata, yakni pileg dan pilpres.

Meskipun sempat tertunda dari muscab pertama, Mashuri meyakini tidak akan menjadi ganjalan dalam menjalankan roda organisasi. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya