Oknum Pejabat “Permainkan” Ruko dan Lapak Pasar TAC ? Ini Kata Fasha...

| Editor: Doddi Irawan
Oknum Pejabat “Permainkan” Ruko dan Lapak Pasar TAC ? Ini Kata Fasha...
Syarif Fasha



KOTAJAMBI — Pasar TAC yang terdiri dari rumah toko ( ruko) diduga “dipermainkan” oleh oknum pejabat Pemkot Jambi. Kecurigaan muncul karena banyak yang menempati ruko bukan penyewa asli yang tercatat di disperindag.

Para pedagang yang ada sekarang kebanyakan menyewa pada penyewa sebelumnya. Parahnya lagi, penyewa yang saat ini menghuni ruko dan lapak merupakan penyewa ketiga, bahkan keempat dari penyewa awal.

Kondisi ini membuat Walikota Jambi, Syarif Fasha, gerah. Dikonfirmasi INFOJAMBI MEDIA, Senin (2/4), Fasha mengaku juga menerima laporan yang sama. Ada indikasi permainan sewa menyewa ruko oleh oknum.

"Saya juga menerima laporan dari DPRD, bahwa aset kota berupa ruko dan toko banyak ditempati bukan oleh penyewa, melainkan oleh pihak kedua dan ketiga," tandas Fasha.

Fasha menjanjikan, pertengahan tahun ini Pasar TAC sudah tertib. Dia akan memutus mata rantai dari oknum-oknum yang bermain. Pemkot akan memanggil para penyewa ruko dan lapak itu.

Para penyewa akan berurusan dengan Dinas Perindag Kota Jambi. Semua ruko harus jelas penyewanya. Tidak boleh lagi ada penyewa kedua atau ketiga. Apalagi sampai menyewa lewat oknum pejabat.

Selain menertibkan penyewa, Fasha juga akan menjatuhkan sanksi tegas pada oknum pejabat yang terlibat jual beli sewa ruko dan lapak Pasar TAC. Jika terbukti, pasti ditindak. (infojambi.com/d)

Laporan : Muhammad Sidqi

 

Baca Juga: Stop Bangunan Ruko di Bantaran Sungai Masumai

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya