Pencuri Motor dan Lampu Tenaga Surya Diringkus Anggota Polsek Gunung Kerinci

| Editor: Doddi Irawan
Pencuri Motor dan Lampu Tenaga Surya Diringkus Anggota Polsek Gunung Kerinci

Penulis : Ega Roy || Editor : Dodik

curanmor-siulak-865x450.jpg" alt="" width="865" height="450" />

INFOJAMBI.COM — Tim Walet Polsek Gunung Kerinci meringkus tiga pencuri sepeda. Pelaku kerap beraksi di Kecamatan Siulak dan Kota Sungai Penuh.

Ketiga pelaku adalah warga Siulak. Mereka diringkus saat akan menjual motor curian, di Desa Ujung Ladang, Kecamatan Gunung Kerinci, Senin malam lalu.

Penangkapan pelaku dipimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Gunung Kerinci, Ipda Alti Irawan. Setelah diperintah Kapolsek Iptu Harmen Dasiba, tim meluncur ke TKP.

Dalam penangkapan ini polisi meringkus Yoreci Eka Putra (25). Yoreci mengaku mencuri motor Yamaha Vixion di Kota Sungai Penuh.

Dari Yorice terungkap pelaku lainnya, yakni Raju Prayuda dan Perdinan Delesep. Keduanya mencuri motor Honda Supra X, di Desa Telaga Biru, Kecamatan Siulak.

Motor curian itu dijual ke daerah Pendung, Kecamatan Air Hangat, Kerinci.

Selain mencuri motor, Raju Prayuda juga mencuri lampu tenaga surya di kawasan jembatan layang menuju Tanah Kampung, Kota Sungai Penuh.

Yoreci kini diamankan di Polsek Sungaipenuh. Sedangkan Raju dan Perdinan diamankan di Polsek Gunung Kerinci. ***

Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya