PSU di Jambi Sepi, Lapor Melapor Terjadi

| Editor: Admin
PSU di Jambi Sepi, Lapor Melapor Terjadi

LAPORAN : PM
INFOJAMBI.COM - Pemungutan Suara Ulang ( PSU ) Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jambi, Kamis (27/5/2021) sepi partisipasi pemilih. PSU ini di 88 TPS di seluruh Provinsi Jambi dengan perincian Kabupaten Muaro Jambi (59) , Batanghari ( 7)  Tanjabtim (14),  Kota Sungai Penuh (1) Kabupaten Kerinci (7)


Dari pantauan Infojambi.com sampai pukul 12.00 WIB siang masyarakat yang punya hak pilih hanya beberapa orang yang datang mengunakan hak suaranya. " Mungkin warga masih bekerja, mudahan siang nanti mereka mengunakan hak suaranya," ujar Izwan petugas TPS di Desa Mendalo Darat, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi.

Baca Juga: Putra Al Haris, Rivaldi Ikuti Fun Futsal GeMPAL Bersama Milenial Kota Jambi


Begitu juga di TPS Simpang Selat, depan mesjid Pijoan, Pasar Lamo Pijoan, Mendalo dekat rumah makan bagonjong, Sungai Duren dekat mesjid. " Yang ramai petugas TPS dari polisi, saksi dan simpatisan lainnya," jelas Junaidi,


Dalam PSU ini daerah paling rawan di Kabupaten Muaro Jambi, karena ada 59 TPS. Timses 01 dan 03 saling tuding menuding terjadi pelangaran kecurangan berupa pembagian sembako sampai bagi bagi uang serta melapor ke polisi.

Baca Juga: Masyarakat Koto Joyo Bungo Bertekad Memenangkan Haris-Sani


Melihat kondisi ini, siapapun yang menang akan digugat lagi ke MK, karena peluang itu ada. " Itu kita kuatirkan, walau sudah PSU yang keberatan bisa mengungat lagi" ujar Masri Damiri. Kasus ini terjadi di Rokan Hulu.


Menurut Izra, warga Jambi agar PSU berjalan lancar dan aman, tidak ada gugat mengungat lagi." Masyarakat ingin gubernur terpilih cepat dilantik, agar pembangunan berjalan dengan baik," jelas penyuka sate ini.***

Baca Juga: Patuhi Protokol Kesehatan, Pelantikan Tim Pemenangan Haris-Sani Dibagi Dua Sesi

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya