Al Haris Ajak Kolonel Rachmat Bersama Bangun Jambi

Gubernur Jambi, Al Haris, mengajak Danrem 042/Gapu, Kolonel Inf Rachmat, memperkuat sinergi dan kolaborasi bersama membangun Provinsi Jambi.

Reporter: Rifky | Editor: Admin
Al Haris Ajak Kolonel Rachmat Bersama Bangun Jambi
Al Haris dan istri bersama Supriono dan istri | MULYADI

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Gubernur Jambi, Al Haris, mengajak Danrem 042/Gapu, Kolonel Inf Rachmat, memperkuat sinergi dan kolaborasi bersama membangun Provinsi Jambi.

Al Haris mengajak Danrem 042/Gapu membangun kebersamaan dan kekompakan dengan forkopimda. Bekerja dengan tulus dan ikhlas akan membuahkan hasil pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat. 

Baca Juga: Wagub Sani: Mahasiswa dan Pelajar Aktor Perubahan

Ajakan itu disampaikan pada acara Lepas Sambut Danrem 042/Gapu, dari Brigjen TNI Supriono kepada Kolonel Inf Rachmat, di auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Senin (27/11/2023), malam.

Al Haris menyampaikan apresiasi kepada Brigjen TNI Supriono atas sinergitasnya dengan Pemerintah Provinsi Jambi yang selama ini berjalan baik.

Baca Juga: Sandiaga Uno Minta Desa Muaro Jambi Pertahankan Kualitas

“Saya ucapkan terima kasih kepada Supriono atas segala kerja keras dan pengabdian selama bertugas di Jambi. Banyak sekali tantangan, apalagi saat karhutla. Alhamdulilah Jambi termasuk yang terbaik di Indonesia dalam mengatasi karhutla berkat kerja sama kita,” kata Haris.

Sementara itu, kepada Kolonel Inf Rachmat, Al Haris berharap dapat terus memperkuat sinergi dan kolaborasi bersama membangun Provinsi Jambi.

Baca Juga: Al Haris Minta Setiap Kabupaten/Kota Punya Minimal 10 Desa Wisata

“Mari kita terus kompak dan bersinergi bersama-sama membangun Jambi ini,” kata Haris.

Mantan Danrem 042/Gapu, Brigjen TNI Supriono pamit diri dan mengucapkan terima kasih atas kehangatan masyarakat Jambi. Dia juga memohon maaf kepada seluruh masyarakat Jambi.

“Terima kasih kerja samanya selama ini. Sinergitas TNI, Polri, Pemprov Jambi dan semuanya tidak usah diragukan lagi. Kita bergandeng tangan dan berkolaborasi,” ungkapnya.

Danrem yang baru, Rachmad, berterima kasih atas sambutan Pemprov Jambi dan forkopimda. Dia juga berharap sinergitas Korem 042/Gapu yang sudah terjalin semakin ditingkatkan.

“Saya sangat senang dan terharu atas sambutan kepada kami dan keluarga. Ini menjadi hal positif bagi kami. Kami merasa menjadi bagian dari warga Jambi,” ujarnya. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya