Tingkatkan Protensi Pertanian Tanjab Timur, SKK Migas—PetroChina Berikan 960 Kg Benih Jagung Hibrida F1 Super Bisi-18

SKK Migas—PetroChina International Jabung Ltd menyerahkan bantuan 960 kilogram benih jagung hibrida F1 Super varietas Bisi-18 kepada Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Reporter: Henrosta | Editor: Admin
Tingkatkan Protensi Pertanian Tanjab Timur, SKK Migas—PetroChina Berikan 960 Kg Benih Jagung Hibrida F1 Super Bisi-18
SKK Migas—PetroChina International Jabung Ltd menyerahkan bantuan 960 kilogram benih jagung hibrida F1 Super varietas Bisi-18 kepada Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur | henrosta

Jagung sebagai salah satu komoditas strategis memiliki peran penting dalam pemenuhan kebutuhan pangan, serta memiliki potensi besar untuk meningkatkan pendapatan petani.

"Acara ini merupakan simbol kepedulian dan sinergitas antara SKK Migas— PetroChina International Jabung Ltd bersama Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Kami percaya dengan bersinergi, kita dapat bersama-sama membangun daerah ini menjadi lebih maju lagi, sejahtera dan mandiri," ungkapnya.

Baca Juga: SKK Migas – PetroChina Raih CSR Award 2016

Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Sunarno, dalam laporannya menyampaikan bahwa bantuan benih jagung ini tindak lanjut dari hasil rapat yang dipimpin langsung oleh Bupati Tanjung Jabung Timur.

Perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Bumi Sepucuk Nipah Serumpun Nibung diminta turut berkontribusi dalam mendukung program ketahanan pangan nasional dalam hal ini kepada masyarakat penggemar budidaya atau petani jagung.

Baca Juga: Wagub Harap Kerjasama dengan SKK Migas Semakin Baik

"Alhamdulillah dari beberapa perusahaan yang ada di Kabupaten Tanjung Jabung Timur, baru SKK Migas—PetroChina International Jabung Ltd yang merespon langsung permintaan ini. Terima kasih kepada pihak SKK Migas—PetroChina International Jabung yang telah merespon usulan yang kami sampaikan melalui proposal," ucapnya.

Sementara, Sekda Tanjabtim, H. Sapril, menuturkan bahwa dalam mendukung Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dalam mewujudkan kemandirian pangan nasional, Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur juga akan menanam jagung seluas kurang lebih 400 hektar. Pihak SKK Migas—PetroChina International Jabung memberikan bantuan benih jagung hibrida sebanyak 960 kilogram.

Baca Juga: 500 Anak SD se-Tanjabtim Dapat Lagi Bantuan PetroChina

"Kita harus bergerak cepat, mengingat saat ini sudah masuk musim tanam. Alhamdulillah pihak SKK Migas—PetroChina International Jabung Ltd merespon cepat permohonan kami. Terima kasih kepada SKK Migas—PetroChina International Jabung Ltd yang telah mendukung program pemerintah dalam rangka percepatan swasembada pangan di Indonesia, khususnya di Kabupaten Tanjung Jabung Timur," ucapnya. ***

SKK Migas—PetroChina International Jabung Ltd menyerahkan bantuan 960 kilogram benih jagung hibrida F1 Super varietas Bisi-18 kepada Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur | henrosta
SKK Migas—PetroChina International Jabung Ltd menyerahkan bantuan 960 kilogram benih jagung hibrida F1 Super varietas Bisi-18 kepada Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur | henrosta

 

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya