INFOJAMBI.COM — Mengawali tahun 2026, Bupati Tanjung Jabung Barat, Anwar Sadat, salat Jumat di Masjid Al Anwar, Kompleks Perkantoran Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), Jumat (2/1/2026).
Kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Tanjung Jabung Barat itu mendapat sambutan hangat dari jemaah yang sejak awal telah memadati masjid. Salat Jumat tersebut menjadi gambaran nyata kedekatan pimpinan daerah dengan masyarakatnya.
Baca Juga: Pemkab Tanjab Barat Apresiasi Tanoto Foundation Gelar Pelatihan
Bupati Anwar Sadat yang juga dikenal sebagai tokoh agama, berbaur tanpa sekat dengan jemaah. Sikapnya mencerminkan sosok pemimpin sederhana, religius, merakyat, sekaligus memperkuat rasa kebersamaan antara pemerintah daerah dan masyarakat.
Pada kesempatan itu, Anwar Sadat bertindak langsung sebagai khatib. Ia menyampaikan pesan-pesan keislaman yang mendalam dengan menekankan pentingnya menjadikan awal tahun sebagai momentum muhasabah dan perubahan diri ke arah lebih baik.
Baca Juga: Kapolda Salat Jumat di Masjid An Nizham Telanaipura
“Tahun baru bukan sekadar pergantian angka, tapi panggilan untuk menjadi pribadi lebih baik, lebih bermanfaat, dan lebih produktif. Perubahan dan kemajuan harus dimulai dari diri kita sendiri, dari hari ke hari, dan dari waktu ke waktu,” tuturnya.
Anwar Sadat menegaskan, Salat Jumat bukan hanya sebatas kewajiban ibadah rutin, namun juga momentum strategis mempererat ukhuwah Islamiyah, serta memperkuat persaudaraan sesama umat.
Baca Juga: Salat Jumat di Masjid Setya Negara, Syafril Nursal: Sejak Kecil Kami Anak Kosera Salat Disini.
“Setiap langkah kecil yang dilakukan menuju kebaikan merupakan bagian dari ikhtiar untuk meraih rida Allah SWT,” ujar bupati dua periode itu.
Melalui momentum Salat Jumat ini, Anwar Sadat berharap nilai-nilai keagamaan selalu menjadi landasan utama menjalankan roda pemerintahan maupun kehidupan sosial masyarakat.
Ia juga mengingatkan seluruh jemaah agar memiliki semangat untuk terus belajar, bergerak, dan berinovasi dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan.
“Merugilah orang-orang yang hidupnya statis, enggan berubah, tidak mau belajar, dan tidak berani berinovasi,” tegasnya.
Salat Jumat itu juga diikuti Ustadz Imam Ghazali yang bertindak sebagai imam. Sementara bilal dipercayakan kepada Muhammad Basri.
Turut hadir sekretaris daerah, para asisten setda, kepala OPD, para kepala bagian, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta ratusan jemaah yang memadati Masjid Al Anwar.***
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com