Lagi, Bupati Tanjab Barat Lantik Empat Pejabat Eselon II

| Editor: Muhammad Asrori
Lagi, Bupati Tanjab Barat Lantik Empat Pejabat Eselon II
Empat pejabat eselon II Pemkab Tanjab barat dilantik ll Foto : Raini



KUALATUNGKAL - Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) , H Safrial, MS, kembali melantik empat pejabat eselon II, dilingkungan Pemkab Tanjab Barat, di ruang pola kantor Bupati, Selasa (6/3).

Pelantikan dihadiri Sekda Tanjab Barat, H Ambok Tuo, Dandim 0419/Tanjab, Letkol Arh Hary Sassono Utomo, SH, para Staf Ahli, Asisten dan Kepala SKPD.

Bupati menegaskan, sebagai abdi negara harus sanggup dan siap ditugaskan dimana saja.

"Saudara yang dilantik , sudah dianggap mampu untuk memegang amanah dan menjalankan tugas. Sebab, jabatan yang dimandatkan kepada para PNS selaku abdi Negara, melalui Baperjakat, itu sudah melalui penelitian serta rekam jejak secara mendalam, dan ini adalah amanah,” tegas Safrial.

Pejabat yang dilantik, harus menguasai Visi dan Misi,” tegas Bupati, seraya menyebutkan visi dan misi “ Terwujudnya Kabu[aten Tanjung Jabung Barat, maju, adil, makmur, bermartabatdan berkualitas“.

Menurut Bupati Syafria, itu tak bisa ditawar-tawar, karena sudah masuk dalam Perda, Rencana Program Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2016-2021.

Keenam pejabat yang dilantik bersadarkan SK Bupati Nomor : 298/KEP-BUP/BKSDM/2017, tertanggal 6 Maret 2017, Kepala Badan Kesbangpol, Drs R Aziz Muslim, M.AP, sebelumnya Staf Ahli Bupati Bidang Politik dan Hukum.

Asisten Setda Bidang Pemerintahan, H R Gatot Suwarno,SH, MM, sebelumnya Inspektur Kabupaten Tanjabbar. Kepala Dinas KUKM, Perindustrian dan Perdagangan, dijabat Syafriwan SE, sebelumnya Asisten Sekda Bidang Perekonomian.

Sedangkan untuk Kepala Dinas Perpustakan dan Kearsipan, Wahidin, S.Pd, MM, sebelumnya menjabat Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Tanjab Barat. (infojambi.com)

Laporan : Raini ll Editor : M Asrori

Baca Juga: Beasiswa S3 Merangin Terganjal Aturan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya