Lima Mistar Patah di Punggung Romi Hariyanto

Ada kisah menarik yang terungkap saat sekolah Sari Putra Jambi meresmikan gedung barunya pada Senin 6 Juni 2022 kemarin.

Reporter: Willy Bronson | Editor: Izwan Sholimin
Lima Mistar Patah di Punggung Romi Hariyanto
Romi Hariyanto saat menceritakan kisah saat menimba ilmu di Yayasan Pendidikan Buddhis Sariputra Caka Maha Jaya

"Makanya saya bersyukur sekali, pukulan - pukulan mistar yang sampai patah itu menjadi bekal saya betapa hidup ini penuh pelajaran, menempa diri saya untuk belajar lebih pandai memahami dan menghargai orang lain," ucap Romi. 

Dalam acara peresmian gedung baru Sari Putra oleh Syarif Fasha, Romi sempat berdiskusi dengan Walikota Jambi itu. Romi dan Fasha tampak akbar berbincang di kursi VVIP. Romi juga menyempatkan berterima kasih pada Fasha yang cukup membantu kelancaran pembangunan gedung baru Sari Putra sekolahnya dahulu. Kepada Fasha, Romi sempat berseloroh bahwa kelasnya dahulu saat ini sudah dirobohkan Rony Attan ketua pembangunan gedung baru Sari Putra. 

Baca Juga: Gaya Bupati Romi Membangun Semangat Nasionalisme

Fasha dalam sambutannya saat peresmian juga sempat mengaku bangga dengan Sari Putra yang berhasil melahirkan alumnus seperti Romi yang saat ini jadi seorang bupati. 

"Kesuksesan sebuah lembaga pendidikan salah satunya diukur dari seberapa banyak lembaga itu melahirkan orang-orang sukses," ucapnya.***

Baca Juga: Bupati Mulia, Romi Ingin Makmurkan Masjid

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya