OPD Batanghari Ikut Lomba Perahu, Cara Baru Kenalkan Danau Letang

| Editor: Ramadhani
OPD Batanghari Ikut Lomba Perahu, Cara Baru Kenalkan Danau Letang
Lomba sekaligus memacu semangat warga untuk menjaga Danau Lentang. (Devi)



INFOJAMBI.COM - Dalam rangka hari jadi Kabupaten Batanghari ke-73, Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Letang Indah Makmur menggelar lomba perahu.

Lomba antar Organisasi Perangkat Daerah ( OPD) Batanghari sekaligus memacu semangat warga untuk terus menjaga kelestarian lingkungan Danau Letang.

"Kita dorong (Danau Letang) menjadi salah satu destinasi wisata baru di Batanghari," ucap Bupati Muhammad Fadhil Arief diwakili Asisten II Setda Batanghari, A Rifai Kadir yang membuka acara tersebut, Sabtu (18/12/2021).

Menurutnya, keikutsertaan para OPD merupakan salah satu upaya dalam melestarikan olahraga tradisional perahu.

"Ini merupakan salah satu bentuk usaha kita memperkenalkan Kabupaten Batanghari," jelasnya.

Melalui kecintaan pada olahraga dayung tentunya memunculkan bibit-bibit baru yang handal.

Dia juga mengatakan, kedepan pemkab akan coba menjadikan olahraga dayung menjadi event secara berkala dan diselenggarakan regional maupun nasional di Danau Letang.

Laporan; Devi || Editor: Rahmad

Baca Juga: Diangggap Tak Becus, Delapan Da'i Diberhentikan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya