Ratusan Pejabat Pemprov Jambi Batal Dilantik, Ada Apa ?...

Ratusan pejabat Pemprov Jambi batal dilantik. Padahal, calon pejabat yang akan dilantik sudah berkumpul di rumah dinas Gubernur Jambi.

Reporter: Rifky Rhomadoni | Editor: Doddi Irawan
Ratusan Pejabat Pemprov Jambi Batal Dilantik, Ada Apa ?...
Calon pejabat sudah berkumpul di auditorium rumah dinas Gubernur Jambi, Jumat (2/2/2024) malam | rifky

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Ratusan calon pejabat Pemprov Jambi batal dilantik. Padahal, calon pejabat yang akan dilantik sudah berkumpul di rumah dinas Gubernur Jambi.

Ada 108 calon pejabat administrator dan pengawas untuk eselon III dan IV yang rencananya dilantik oleh Gubernur Jambi. Pelantikan dijadwalkan dilaksanakan Jumat (2/2/2024) pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Ini Kali Pertama... Syahirsah Lantik 102 Pejabat

Sejumlah calon pejabat sudah berkumpul sejak pukul 14.00 WIB. Pelantikan tiba-tiba dinyatakan ditunda sampai malam hari, dan akan dilaksanakan pukul 19.00 WIB.

Namun, hingga pukul 19.30 WIB, para calon pejabat itu belum juga dilantik. Padahal mereka sudah memenuhi auditorium rumah dinas gubernur, seperti siang harinya.

Baca Juga: Zola Kukuhkan 584 Pejabat Provinsi Jambi

Sambil menunggu, petugas protokol Pemprov Jambi mengumumkan bahwa pelantikan ditunda lagi sampai Sabtu 3 Februari 2024. Pengumuman itu tidak menjelaskan alasan penundaan pelantikan.

Seorang calon pejabat eselon IV yang tidak mau disebut namanya, mengaku tidak tahu alasan pelantikan diundur.

Baca Juga: Al Haris Lantik 26 Pejabat Eselon II

“Kami juga tidak tahu kenapa pelantikan diundur. Tadi sore katanya diundur jadi jam 7 malam. Malam ini diumumkan lagi diundur jadi besok,” katanya. 

Juru Bicara Pemprov Jambi, Ariansyah, mengaku juga tidak tahu alasan penundaan pelantikan itu. Setahu dia ada calon pejabat yang akan dilantik masih dalam perjalanan ke lokasi pelantikan.

“Coba telepon BKD (badan kepegawaian daerah) untuk lebih pasnya,” ujar Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jambi itu, Jumat malam. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya