Tak Kapok-Kapok, Satu Lagi Warga Jadi Korban Tambang Emas Ilegal

Kali ini PETI kembali memakan korban. Seorang penambang emas ilegal tewas di lokasi PETI, Desa Rantau Alai, Kecamatan Batang Masumai.

Reporter: Jefrizal | Editor: Doddi Irawan
Tak Kapok-Kapok, Satu Lagi Warga Jadi Korban Tambang Emas Ilegal
Razia PETI di Merangin | foto : dok

BANGKO, INFOJAMBI.COM - Aktifitas Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Kabupaten Merangin, Jambi, tak ada habisnya.

Entah sudah berapa puluh nyawa melayang di lokasi PETI. Tapi pelakunya tak ada kapoknya. Mereka masih saja menggali tanah demi mendapatkan serbuk emas.

Baca Juga: Begini Kronologis Pekerja PETI Tewas Tertimbun Tanah di Merangin

Kali ini PETI kembali memakan korban. Seorang penambang emas ilegal tewas di lokasi PETI, Desa Rantau Alai, Kecamatan Batang Masumai.

Korban disebut-sebut bernama Rais. Pria 30 tahun itu meregang nyawa, Selasa, 16 Mei 2023, sekitar pukul 16.30 WIB.

Kejadian itu dibenarkan oleh Kepala Desa Rantau Alai, Saleh. Saleh yang sedang berada di kota Bangko mendapat kabar dari warganya.

“Benar, ada satu orang meninggal dunia di lokasi tambang emas ilegal. Korban meninggal sore tadi,” kata Saleh.

Sementera itu, Kapolsek Bangko, AKP A Sitepu, yang dikonfirmasi terkait info itu, belum ada jawaban. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya