Tim Labfor Duga Gudang PT Ocean Simpan Minyak Ilegal

| Editor: Doddi Irawan
Tim Labfor Duga Gudang PT Ocean Simpan Minyak Ilegal
Tim Labfor geledah gudang PT Ocean (foto : rudy saputra)

Laporan Rudy Saputra



INFOJAMBI.COM - Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Mabes Polri menggeledah PT Ocean di Jalan Abdulrahman Saleh RT 10, Kelurahan Paal Merah, Jambi Selatan, Kota Jambi.

Penggeledahan ini terkait dugaan penangkapan minyak ilegal oleh anggota Satpolair Polres Tanjung Jabung Timur, beberapa pekan lalu.

Ketua RT 10 Paal Merah, Agus mengatakan, bangunan milik PT Ocean ini diektahui sebagai tempat penyimpanan besi-besi tua dan sejenisnya. Dia tidak menyangka di dalamnya ada minyak.

“Setahu kami di sekitar sini ini gudang besi tuo, tapi ternyato di dalamnyo ado minyak," kata Agus.

Agus mengungkapkan, tempat penyimpanan minyak diduga ilgal ini dulunya pernah memiliki izin usaha. Dia tidak tahu pasti peruntukan izin yang digunakan tersebut.

"Dulu pernah ada izin, tapi hanya izin untuk usaha. Usahanya apa kami tidak tahu. Tidak ada di sebutkan dalam perizinan,” kata Agus.

Sementara itu, seorang anggota tim labfor yang tidak mau menyebutkan namanya mengaku sudah berada di Jambi sejak Kamis lalu. Mereka sebelumnya melakukan pemeriksaan temuan minyak di Tanjabtim.

"Kami sudah sejak Kamis berada di Jambi. Hanya saja kemarin ke Tanjabtim dahulu. Kasus ini pengembangan dari kasus di sana,” kata anggota tim itu.

Tim labfor yang diterjunkan dalam pemeriksaan gedung milik PT Ocean ini berjumlah lima orang. Untuk sementara hanya tiga orang yang memeriksa.

"Nanti kalau sudah jelas, tim yang turun lebih banyak lagi," tambahnya.

Lokasi penggerebekan ini dipasangi garis polisi. Tampak ada tiga tangki yang diduga berisi minyak ilegal hasil penyulingan ilegal. Sejumlah anggota polisi menjaga ketat lokasi ini. ***

Editor : IJ-2

 

Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya