Wagub: Puji Pelayanan Samsat Tanjab Timur

| Editor: Muhammad Asrori
Wagub: Puji Pelayanan Samsat Tanjab Timur
Wagub Jambi H Fachrori Umar saat berada di kantor Samsat Tinjab Timur.



MUARASABAK - Wagub Jambi, H.Fachrori Umar, mengatakan, bahwa pelayanan kantor Samsat Kabupaten Tanjung Jabung Timur, dinilai sudah baik, dan kualitas pelayanan yang baik itu harus terus dijaga.

Pujian Wagub tersebut disampaikan saat meninjau pelayanan di kantor Samsat Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jumat (21/7).

Sejumlah pejabat turut mendapingin Wagub H Fachrori Umar, Sekda Tanjab Timur Sudirman, Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekda Provinsi Jambi, H.Saipuddin, para Asisten Sekda Tanjab Timur, Kepala UPTD Samsat, M.Ubaidillah serta para kepala OPD lingkup Tanjab.

Salah satu tujuan kunjungan Wagub ke Samsat Tanjab Timur, untuk melakukan fungsi pengawasan yang diembannya selaku wakil Gubernur Jambi.

"Bukan hanya di Kabupaten Tanjab Timur saja, namun semua Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi, akan saya kunjungi selaku fungsi saya dibidang pengawasan," kata Wagub.

Diingatkan, agar seluruh pegawai Samsat Tanjabtim, jangan sampai melakukan tindakan yang merugikan Negara. seperti korupsi dan pungli, tegas Wagub.

Menurut Wagub, kesadaran dan kesediaan masyarakat Tanjab Timur untuk membayar pajak sejauh ini juga sudah cukup baik, dimana sampai dengan saat ini sudah mencapai sekitar 75 persen.

"Kalau pelayanan-pelayanan cukup memuaskan. Bayangkan ini baru bulan Juli, penerimaan pajak sudah mencapai 75 persen, jadi tinggal 25 persen lagi. Mudah-mudahan hingga akhir tahun, bisa melebihi targetnya," jelas Wagub. (infojambi.com)

Laporan : Dedy Mahyudin ll Editor : M Asrori

Baca Juga: Banjir Mulai Mengancam Tanjabtim

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya