Wawako Zulhelmi Ajak DPRD Bersinergi Mewujudkan Sungai Penuh Cerdas 2021

| Editor: Wahyu Nugroho
Wawako Zulhelmi Ajak DPRD Bersinergi Mewujudkan Sungai Penuh Cerdas 2021

Penulis : Rhomi Efendi
Editor Wahyu Nugroho



INFOJAMBI.COM - Dalam upaya meningkatkan pembangunan di wilayah Kota Sungai Penuh, diperlukan sinergisitas dan kekompakan antara Pemerintah Daerah dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Hal ini disampaikan Wakil Walikota Sungai Penuh, Zulhelmi saat rapat paripurna istimewa DPRD Kota Sungai Penuh bersamaan dengan PAW anggota DPRD Yuzarlis kepada Syaharman Rabu (13/2/2019).

Dalam kesempatan itu Wawako Zulhelmi mengajak seluruh pimpinan dan anggota dewan untuk bersama-bersama berkolaborasi dalam membangun kota Sungai Penuh.

“Dengan senantiasa membangun kekompakan, harapan kita untuk mencapai peningkatan kemudian akan terwujud kota Sungai Penuh Cerdas 2021,” jelasnya saat paripurna DPRD.

Pada kesempatan itu pula atas nama Pemerintah kota Sungai Penuh Wawako Zulhelmi menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada almarhum Yuzarlis yang sudah lama sebagai DPRD kota Sungai Penuh sebelumnya. Dan kepada Syaharman, Wawako mengucapkan selamat datang serta selamat melaksanakan tugas bersama anggota DPRD kota Sungai Penuh. Semoga dapat memberikan nuansa baru dalam upaya menuju cita-cita peningkatan masyarakat.

Baca Juga: Pemprov Akan Pelajari Lagi Nota Pengantar Keuangan RAPBD 2018

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya