Arus Mudik Mulai Ramai, Tiket Pesawat Sampai H-3 Habis

Sepekan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, Bandara Sultan Thaha Jambi mulai mengalami peningkatan penumpang.

Reporter: Andra Rawas | Editor: Doddi Irawan
Arus Mudik Mulai Ramai, Tiket Pesawat Sampai H-3 Habis
Suasana Bandara Sultan Thaha, Jambi, pada Minggu 16 April 2023 | foto : andra rawas

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Sepekan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, Bandara Sultan Thaha Jambi mulai mengalami peningkatan penumpang.

Pada H-7 jumlah penumpang mencapai 3.566 orang, dan pada H-6 tercatat 1.482 penumpang. Diprediksi puncak arus mudik terjadi pada H-3.

Baca Juga: Danrem Garuda Putih Minta Pengawasan Bandara Diperketat

Pada H-6, Minggu 16 April 2023, tercatat 1.482 penumpang yang mudik melalui bandara terbesar di Provinsi Jambi ini.

Bandara Sultan Thaha Jambi mengalami peningkatan penumpang sejak H-7. Pada H-7 jumlah pemudik mencapai 3.566 orang, meningkat 64 persen dari tahun lalu.

Baca Juga: Bank Jambi Dukung Promosi Wisata Candi Muaro Jambi

Pihak Bandara Sultan Thaha memprediksi, puncak arus mudik akan terjadi pada tanggal 19 April 2023, atau H-3. Tiket penerbangan hingga H-3 telah habis terjual.

Eksekutif General Manager Bandara Sultan Thaha Jambi, Siswanto menyebutkan, peningkatan pemudik terjadi karena adanya kemudahan penerbangan untuk pemudik.

Baca Juga: Bank Jambi - Komunitas Bandara Sultan Thaha Jajal Peluang Kerja Sama

“Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, kami telah melakukan sejumlah persiapan untuk arus mudik,” ujarnya, Minggu, 16 April 2023.

Siswanto menjelaskan, ribuan pemudik melalui Bandara Sultan Thaha terdiri dari 1.982 pemudik yang datang, dan 1.584 orang yang meninggalkan Jambi.

“Ada 24 jadwal penerbangan dari Jambi maupun sebaliknya,” kata Siswanto. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya