Bahas Geopolitik Global, Prabowo Temui Rizal Ramli

| Editor: Muhammad Asrori
Bahas Geopolitik Global, Prabowo Temui Rizal Ramli
Prabowo dan Rizal Ramli

Laporan Bambang Subagio



INFOJAMBI.COM - Tokoh nasional Dr. Rizal Ramli, bertemu Ketua Umum Partai Gerindra di Jakarta, Kamis (1/3), untuk membahas perubahan geopolitik global dan dampaknya terhadap Indonesia.

Kedua tokoh nasional itu, sepakat untuk memperkuat kedaulatan pangan dan energi Indonesia, dalam menghadapi gejolak ekonomi dunia, terutama kenaikan harga minyak mentah dan batubara.

”Semakin penting kita memegang teguh filosofi kebangsaan kita, menyangkut kedaulatan energi dan pangan,” kata Prabowo.

Sementara Rizal Ramli menegaskan, perlunya untuk meneguhkan kemandirian dan kedaulatan.

“Kita tidak boleh lagi terus bersembunyi dibelakang slogan-slogan kemandirian dan kedaulatan, tapi kebijakan kita sangat pro impor, pro petani asing dan mengacak acak kedaulatan energi,“ kata Rizal.

Pertemuan Prabowo dan Rizal Ramli berlangsung nyaris hampir 120 menit itu, berlangsung dalam suasana kebathinan yang hangat dan penuh dengan keakraban.

Kedua tokoh nasional itu sepakat untuk saling berkomunikasi, untuk membuat Indonesia lebih baik sesuai dengan cita cita para pendiri Bangsa.***

Baca Juga: Rizal Ramli Siap Ramaikan Bursa Capres 2019

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya