Penulis : Andra Rawas || Editor : Dodik
INFOJAMBI - Petugas gabungan Polda Jambi menggelar razia penyakit masyarakat (pekat), di Hotel Sehat, Selasa dinihari, 20 April 2021.
Petugas menyisir satu per satu kamar hotel yang terletak di Jalan Lingkar Barat, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi.
Dari penyisiran itu petugas menjaring seorang wanita muda bersama om-om. Mereka tengah berduaan di kamar hotel.
Saat akan dilakukan pemeriksaan oleh petugas, wanita muda tersebut berusaha mengelak. Dia malah melarang wartawan mengambil gambar mereka.
"Tolong ya jangan diambil gambar, ini sudah mengganggu privasi kami," ujar wanita yang belum diketahui identitasnya itu.
Wanita muda bersama pria yang berumur jauh di atasnya ini mengaku berkencan di hotel setelah janjian melalui pesan singkat WhatsApp.
"Kami kenal di WhatsApp langsung janjian dan menginap di sini," katanya dengan risih.
Karena terbukti bukan pasangan suami isteri, wanita muda bersama teman prianya diangkut petugas.
Di kamar terpisah, petugas menjaring lagi dua pasangan kekasih lainnya. Satu pasang kepergok dalam kondisi nyaris tanpa busana.
Dalam razia ini petugas menjaring tiga pasangan kekasih. Mereka semua digelandang ke Polda Jambi untuk menjalani pemeriksaan.
"Hotel ini menjadi target operasi kami karena sering pasangan bukan suami isteri menginap," ungkap Kasatgas II Ops Pekat Polda Jambi, AKBP Muhammad Hasan.
"Kita akan dalami lagi pemeriksaan dan memanggil keluarga mereka," jelas Hasan. ***
Baca Juga: Takut Kena Razia, Dua Wanita Kabur Lewat Atap Hotel
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE