Danrem 042/Gapu Resmikan Jalan Hasil TMMD di Tebo Ilir

| Editor: Doddi Irawan
Danrem 042/Gapu Resmikan Jalan Hasil TMMD di Tebo Ilir

Penulis : Tim TMMD | Editor : Redaksi



INFOJAMBI.COM - Danrem 042/ Garuda Putih, Brigjen TNI M Zulkifli meresmikan jalan hasil TMMD 112 di titik nol. Tepatnya di Desa Kunangan, Kelurahan Sungai Bengkal, Tebo Ilir, Kabupaten Tebo, Kamis (14/10/2021).

Peresmian jalan ditandai dengan gunting pita oleh Danrem, didampingi Wabup Tebo Syahlan, dan Dandim 0416/Bute Letkol Inf Arianto Maskare Subagio, Camat Tebo Ilir, tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.

Dandim Bute, Letkol Arianto mengatakan, secara resmi jalan program TMMD 112 dibuka untuk masyarakat sekitar. Dengan dibuka jalan ini diharapkan bisa memberi solusi pada segala kesulitan.

"Jalan sepanjang 10,2 km dengan lebar 12 meter ini diharapkan digunakan warga, baik dalam mobilitas orang maupun barang. Jaga jalan ini dengan baik, untuk kepentingan bersama," papar Dandim.

Danrem 042/Gapu, Brigjen TNI M Zulkifli, mengapresiasi kinerja anggota satgas TMMD 112 yang sudah melaksanakan pembangunan jalan dengan hasil maksimal.

“Hasil pembangunan jalan ini bagus. Saya yakin akan sangat bermanfaat untuk warga. Melalui jalan ini semua urusan sudah menjadi lebih mudah," kata Danrem.

Danrem berharap pihak pemerintah desa bisa mengkondisikan penggunaan jalan yang sudah dibangun, agar tidak mudah rusak dan tetap awet.

“Jalan yang sudah dibangun tetap dijaga agar tidak mudah hancur,” tandas orang nomor satu di jajaran Korem 042/Gapu tersebut. ***

Baca Juga: Koramil 415-11 Jambi Timur Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya