Dilanda Longsor, Puluhan Rumah Hancur Menunggu Ambruk

Tingginya curah hujan yang melanda Kabupaten Merangin, Jambi, membawa musibah. Sedikitnya 22 unit rumah menjadi korban tanah longsor, Selasa (27/2/2024) dini hari.

Reporter: Jefrizal | Editor: Doddi Irawan
Dilanda Longsor, Puluhan Rumah Hancur Menunggu Ambruk
Rumah warga ambruk dilanda longsor, di Dusun Bangko, Merangin, Selasa (27/2/2024) | jefrizal

MERANGIN, INFOJAMBI.COM - Tingginya curah hujan yang melanda Kabupaten Merangin, Jambi, membawa musibah.

Sedikitnya 22 unit rumah menjadi korban tanah longsor, Selasa (27/2/2024) dini hari.

Baca Juga: Banjir Ancam Warga Pinggir Sungai Batanghari

Longsor terjadi di Perumahan Bukit Mas Residence III, Dusun Bangko, Kecamatan Bangko. Satu rumah ambruk, dan 21 rumah lainnya rusak parah.

Pantauan INFOJAMBI, umumnya kerusakan disebabkan amblasnya tanah timbunan. Selain itu jalan menuju perumahan juga ikut amblas.

Baca Juga: Satu Korban Longsor Penoban Belum Ditemukan

“Akibatnya akses kendaraan terputus,” kata warga setempat, Arbianto.

Arbianto menjelaskan, tanah timbunan itu digunakan pengembang untuk membangun rumah. Pondasi rumah yang dibangun pun tidak kokoh.

Baca Juga: Akses Jalan ke Tiga Desa di Rantau Pandan Tertutup Longsor

“Rumah di bangun di atas tanah timbunan. Pengembang harus bertanggung jawab atas kejadian ini,” ungkap Arbianto.

Tidak sampai di situ. Warga kini dirundung rasa khawatir, takut terjadi longsor susulan. Sebagian rumah warga hancur dan menunggu ambruk.

Kerusakannya sangat parah. Warga yang terdampak harus mengungsi agar tidak ada korban jiwa. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya