Masyarakat Apresiasi, Pemkot Pasang Lampu LED di Ruas Jalur Bandara

| Editor: Doddi Irawan
Masyarakat Apresiasi, Pemkot Pasang Lampu LED di Ruas Jalur Bandara



INFOJAMBI.COM - Pengguna jalan menuju bandara Sulthan Thaha Syaifuddin (STS) Jambi kini sudah semakin aman dan nyaman. Kawasan 2 jalur sepanjang 1.080 meter itu, saat ini telah terang benderang setelah Pemerintah Kota Jambi memasang sejumlah lampu Led di sepanjang ruas jalan yang menjadi tanggungjawab provinsi tersebut.

Sebelumnya 13.796 lampu Led telah dipasang Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Jambi dibeberapa titik dalam kawasan kota Jambi. Baik di jalan-jalan protokol dibawah kewenangan nasional, provinsi hingga jalan lingkungan dan kawasan pemukiman.

Kadis Perkim melalui Kabid Penerangan Jalan Umum (LPJU) Nujumuddin mengatakan, pemasangan sejumlah lampu di ruas jalur 2 bandara STS tersebut selain untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan, juga guna memperindah kawasan kota.

"Pemasangan lampu dikawasan ini telah terealisasi dan telah dapat dimanfaatkan masyarakat mulai tadi malam. Selain untuk memperindah kota, pemasangan lampu dikawasan ini juga menjawab kebutuhan masyarakat akan pentingnya keselamatan, keamanan dan kenyamanan pengguna jalan yang melintasi di kawasan tersebut. Apalagi kawasan bandara ini salah satu pintu utama masuk dan keluar kota Jambi, selain itu juga ada objek wisata keluarga dan kebun binatang didalamnya," ujar Nujumuddin diruang kerjanya, Selasa (24/10).

Nujumuddin menjelaskan, sebanyak 54 lampu Led masing-masing sebesar 150 watt itu dipasang di 27 titik tiang lampu berwarna hijau milik Pemkot Jambi.

"Lampu Led masing-masing 150 watt ini telah dipasang di 27 titik tiang milik Pemkot Jambi, insya Allah bermanfaat bagi masyarakat," tambahnya.

Menurut Nujumuddin, hingga saat ini sebanyak 13.796 LPJU yang sudah terpasang, tersebar di wilayah Kota Jambi. Pada 2017 ini, pihaknya menambah sekitar 1,107 LPJU, yakni 507 lampu untuk jalan lingkungan dan 600 lampu untuk di jalan-jalan protokol.

“Ini agar penerangan di Kota Jambi bisa merata dan tidak terfokus di satu kawasan saja, termasuk di jalan nasional maupun jalan provinsi, akan kami pasang," jelasnya.

Untuk di beberapa kawasan lain, Ia menargetkan pemasangannya akan selesai paling lambat Desember tahun ini

“Sesuai dengan batas pengerjaannya, kita targetkan baik tiang maupun lampunya akan terpasang secara keseluruhan pada Desember nanti semuanya akan selesai,” pungkasnya.

Sementara itu, salah seorang pengguna jalan yang juga warga setempat, Bambang Yuswanto, mengucapkan terimakasih atas pemasangan lampu jalan tersebut. Ia mengatakan pemasangan 27 titik lampu di median jalan 2 jalur masuk bandara itu telah lama dinanti warga, karena sebelum pemasangan lampu jalan, kawasan tersebut sangat gelap dan sering dijadikan tempat mangkal serta kebut-kebutan.

"Alhamdulillah, terimakasih pak Wali. Pemkot telah memasangkan lampu jalan disini. Sebelumnya jalan kami ini sangat gelap dan banyak anak-anak muda yang mangkal serta kebut-kebutan, selain bising, kami juga mengkhawatirkan keselamatan pengguna jalan yang melintas disini," tuturnya.

Bambang menambahkan, selain jalur utama masuk dan keluar bandara, jalan tersebut juga telah menjadi jalur alternatif yang sibuk karena menghubungkan beberapa kawasan di kecamatan Paalmerah dan Jambi Selatan. Dirinya dan masyarakat setempat juga menggunakan jalan itu untuk akses menuju pemukiman diseputar bandara. (***)

 

 

 

Baca Juga: Walikota Jambi Hentikan Operasional Hotel Novita

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya