Prodi Kimia UIN STS Berbagi Bersama Santri Mudadzoma An-Nur Tangkit

Prodi Kimia Fakultas Saintek menggelar kegiatan berbagi dan peduli santri, di Pondok Pesantren An-Nur, Tangkit, Kecamatan Sungai Gelam, Muaro Jambi.

Reporter: HSB | Editor: Doddi Irawan
Prodi Kimia UIN STS Berbagi Bersama Santri Mudadzoma An-Nur Tangkit
Prodi Kimia UIN STS Berbagi dan Peduli Santri | foto : hsb

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COMProdi Kimia Fakultas Saintek menggelar kegiatan berbagi dan peduli santri, di Pondok Pesantren An-Nur, Tangkit, Kecamatan Sungai Gelam, Muaro Jambi.

Menariknya, kegiatan berbagi makanan siap saji ini dihadiri dilakukan oleh Ketua Prodi Kimia, Badariah, Rabu 16 November 2022.

Baca Juga: Gelar Scientific Forum ke-13, Prodi Kimia UIS STS Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa

Badariah mengatakan, untuk edisi ke-11 tahun 2022 ini, Prodi Kimia Peduli digelar khusus untuk memberi semangat bagi santri mudadzoma (tahun akhir) di Pondok Pesantren An-Nur Tangkit.

“Kehadiran kami untuk memberi semangat pada santri Ponpes An-Nur agar terus belajar dan memperbanyak pengetahuan. Khususnya santri mudadzoma yang sebentar lagi akan menamatkan pendidikan,” kata Badariah.

Baca Juga: Pemkab Merangin Teken MoU dengan UIN STS Jambi

Badariah menjelaskan, kunjungan ke ponpes ini merupakan agenda bulanan Prodi Kimia Peduli dalam implementasi moto Berbagi (sharing) dan Mengabdi (serving), yang dicanangkan pertengahan 2021 lalu.

Pada kesempatan ini kami membagikan makanan pada seluruh santri mudadzoma, sekaligus berdiskusi terkait permasalahan yang dihadapi, serta tindak lanjut pendidikan setelah menyelesaikan proses belajar di pondok pesantren.

“Selain berbagi makanan, kami juga berdiskusi dalam bentuk brainstorming (curah pendapat) tentang berbagai permasalahan yang dihadapi para santri, sekaligus mencari solusinya. Selain itu juga membahas pendidikan selanjutnya setelah mereka tamat nanti,” ungkap Badariah.

Dari hasil brainstorming terlihat adanya respon yang baik dari para santri mudadzoma ini, termasuk kelanjutan studi mereka.

Seperti Aqila Putri Azzahra yang berkeinginan menjadi seorang prajurit TNI.

“Insya Allah, saya ingin menjadi prajurit TNI, Korps Wanita Angkatan Darat” pungkas Aqila, santri asal Tanjab Timur ini bersemangat. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya