Tak Bersama, Romi - Zola Pecah Kongsi ?

| Editor: Doddi Irawan
Tak Bersama, Romi - Zola Pecah Kongsi ?
Suasana di kapal yang ditumpangi Bupati Romi.



INFOJAMBI.COM - Bupati Tanjung Jabung Timur Romi Hariyanto, Minggu (19/11/2017) menandatangani perjanjian kerjasama ekonomi dengan bupati Lingga, Alias Wello. Penandatangan dilaksanakan di kabupaten Lingga dengan disaksikan langsung Wakil Presiden RI Jusuf Kala dan gubernur Kepulauan Riau Nurdin Basirun serta gubernur Jambi Zumi Zola Zulkifli.

Jika wapres JK dan Gubernur Kepri ke Lingga via Batam, Bupati Romi dan Gubernur Zola lewat Muarasabak menggunakan dua kapal cepat Dinas Perhubungan Tanjabtim. Namun, jelang keberangkatan Romi dan Zola, terlihat pemandangan tak biasa. Romi dan Zola tidak dalam kapal yang sama. Romi hanya mengutus sejumlah pejabatnya untuk mendampingi Zola yang datang ditemani Karo Humas Provinsi Jambi dan sejumlah wartawan liputan provinsi.

Para pejabat itu antara lain Kadis Kelautan dan Perikanan Ahmad Hariadi Pane, Asisten II Ibnu Hayat dan sekretaris DPRD Tanjabtim Asman Daydi. Sedangkan di kapal yang ditumpangi Romi terlihat cukup banyak pejabat terkait. Ada Wabup H Robby Nahliyansyah, asisten I Sutjipto, staf ahli Safril, kabag Humas dan Protokol Fajar Alamsyah, kabag umum Hendri dan beberapa wartawan liputan Tanjabtim. Bahkan Kapolres Tanjabtim AKBP Marinus Marantika Sitepu juga terlihat di kapal itu.

Karuan saja hal tersebut menjadi gunjingan sejumlah wartawan daerah di kapal yang ditimpangi Romi. “Jangan - jangan pak bupati pecah kongsi dengan Zola,”ujar salah seorang jurnalis itu. Bahkan ada yang berspekulasi bahwa tiga pejabat Tanjabtim yang diperintah mendampingi Zola adalah sinyalemen akan terdepak saat rotasi jabatan yang akan dilaksanakan Desember nanti.

Dikonfirmasi hal ini, Romi tegas membantah. “Ada - ada saja, nanti jadi isu liar. Saya di sini sudah ijin pak gubernur, beliau tahu saya merokok, jangan buat heboh ah,”kata Romi sambil tertawa.

Perjanjian kerjasama Tanjabtim - Lingga merupakan lanjutan dari kesepahaman yang dibangun Romi bersama Wello menyikapi pembangunan kedua daerah bertetangga itu. Kerjasama ini adalah torehan sejarah baru bagi upaya percepatan pembangunan di Tanjabtim maupun Lingga. Jika selama ini pembangunan Tanjabtim maupun Lingga lebih mengandalkan sumberdaya internal, dengan kerjasama ini kedua daerah bisa saling mendukung dan menutupi kekurangan masing - masing.

Terlebih kerjasama ini juga akan meliputi pengelolaan bersama pulau Berhala yang pernah dipersengketakan kedua daerah. “Insya Allah hari ini semua niat baik kita, terutama Bapak Gubernur Jambi yang terus mendukung kami, akan menjadi kenyataan dan semoga diridhoi Allah SWT,”ucap Romi singkat di pelabuhan Petrochina Muarasabak sesaat sebelum tinggal landas.

Untuk diketahui, kerjasama Tanjabtim dan Lingga terwujud setelah bupati Romi melakukan kunjungan muhibah ke Lingga pertengahan Mei 2017 lalu. Ketika itu Romi menjelaskan bahwa langkah tersebut dia tempuh setelah mempelajari kesamaan budaya dan kehidupan sosial masyarakat kedua daerah yang bertetangga itu.

Romi melihat potensi budaya dan kearifan lokal masing - masing daerah bisa disatukan menjadi kekuatan besar menyongsong tantangan yang semakin komplek bagi kedua daerah. Baik Tanjabtim maupun Lingga berada dalam penyangga kawasan ekonomi strategis Singapura-Batam-Johor (Sibajo) dan berada dalam alur pelayaran internasional Selat Malaka maupun Laut China Selatan.

Dengan kecepatan maksimal 30 knot, perjalanan Muarasabak - Lingga diperkirakan memakan waktu lebih tiga jam. Selain pengelolaan bersama Pulau Berhala, Tanjabtim dan Lingga juga akan terlibat dalam pembangunan industri perikanan. Kedua daeah sama - sama mempunyai potensi perikanan dan kelautan yang cukup besar.

Potensi ini diketahui sebagai salah satu pemasok pendapatan asli daerah cukup signifikan bagi Kabupaten Lingga. Sedangkan di Tanjabtim, meski sektor ini belum tergarap optimal, potensi perikanan dan kelautannya adalah yang terbesar dibandingkan semua kabupaten dan kota se provinsi Jambi. Wapres Jusuf Kala bahkan sempat memanggil bupati Romi dan Wello ke istana Wakil Presiden di Jakarta sebagai bentuk supportnya atas niatan kerjasama kedua daerah itu. (Willy Bronson - Tanjung Jabung Timur)

 

Baca Juga: Tanjab Timur Minta Pulau Berhala Dikelolah Bersama

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya