Warga Kayu Aro Diimbau Waspada, Ada Lahar Dingin Gunung Kerinci

| Editor: Ramadhani
Warga Kayu Aro Diimbau Waspada, Ada Lahar Dingin Gunung Kerinci
Gunung Kerinci dan perkebunan teh.

Laporan: Ega Roy || Editor: Rahmad



INFOJAMBI.COM - Sejumlah sungai di wilayah Kayu Aro Kabupaten Kerinci bercampur material lahar dingin dari Gunung Kerinci. Warga diimbau waspada.

Aliran lahar dingin tersebut telah memasuki sungai sekitar sejak jam 12 siang Jumat (10/12/2021).

Hal ini dibenarkan oleh BMKG Kerinci, dengan amplitudo maksimal 12 mm.



"Diimbau kepada masyarakat yang bermukim sekitar sungai yang berhulu dari Gunung Kerinci untuk meningkatkan kewaspadaan," ujar Kepala BMKG Kerinci, Nia Kurnia Nengsih.

Sementara itu Kepala Pos Pemantau Gunung Kerinci Dudung juga menyebutkan, lahar dingin yang berasal dari Gunung Kerinci mulai mengaliri beberapa sungai di wilayah kaki Gunung Kerinci Kayu Aro.

"Memang benar terpantau di lapangan hujan lahar dingin,"katanya.

Dengan kejadian ini, pihaknya mengimbau kepada warga untuk tetap waspada. Apalagi curah hujan masih sangat tinggi.

"Bila perlu menghindar dari daerah sungai," tegasnya.

Baca Juga: Bandara STS Tambah Dua Terminal dan Rute Penerbangan

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya