Antisipasi Macet Akibat Longsor, Al Haris Rencanakan Jalur Alternatif Bangko – Kerinci

| Editor: Doddi Irawan
Antisipasi Macet Akibat Longsor, Al Haris Rencanakan Jalur Alternatif Bangko – Kerinci
Al Haris turun memantau penanganan longsor di Desa Birun (jefri)

Penulis : Jefrizal || Editor : Dodik



INFOJAMBI.COM — Bupati Merangin dua periode, H Al Haris, berencana membangun jalur alternatif dari Bangko, Merangin menuju Kabupaten Kerinci.

Menurut Gubernur Jambi terpilih ini, jalur alternatif itu berfungsi sebagai jalur evakuasi jika terjadi tanah longsor di jalur Bangko – Kerinci dan Sungaipenuh.

“Kalau mendadak terjadi longsor, masyarakat dari maupun ke Kerinci bisa tetap lewat. Tidak terjebak longsor lagi seperti ini,” ujar Al Haris, di Desa Birun, Pangkalan Jambu, tadi malam.

Al Haris menyebutkan, jalur alternatif sangat dibutuhkan jika terjadi longsor di jalur Bangko – Kerinci. Jalan yang ada sekarang nantinya bukan satu-satunya jalan dari Bangko ke Kerinci.

Sopir travel Kerinci, Saiful, mengucapkan terima kasih kepada Al Haris yang punya rencana membangun jalur evakuasi itu.

“Mantap Pak Bupati, kami sudah bisa lewat. Betul rencana Pak Bupati itu, harus dibangun jalan alternatif, supaya kami bisa tetap bisa jalan walau terjadi longsor,” ujar Saiful. ***

Baca Juga: Haris - Khafid Semarakkan Puncak HKN ke-52

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya