Aparat Polsek Tabir Tangkap Penjual Shabu

| Editor: Muhammad Asrori
Aparat Polsek Tabir Tangkap Penjual Shabu
AS pelaku penjual Shabu diamankan Polisi.

Penulis : Jefrizal
Editor : M Asrori S



INFOJAMBI.COM - Aparat Kepolisian Polsek Tabir, berhasil mengamankan seorang pelaku penyalah- gunaan narkotia jenis shabu. Pelaku berinisial AS (36) diamankan saat ingin mengedarkan dan menjual Shabu di wilayah Kecamatan Margo Tabir.

AS bersama barang bukti (BB) Shabu langsung dibawa ke Polsek Tabir untuk penyelidikan lebih lanjut.

Penangkapan AS, seorang pedagang warga Desa Sukerejo, Kecamatan Margo Tabir ini, terjadi Minggu (24/2/2019), sekitar pukul 10.00 wib. Aparat Polsek Tabir mendapat informasi bahwa di wilayah Kecamatan Margo Tabir sering terjadi tempat transaksi narkotika jenis shabu.

Berbekal informasi itu, polisi langsung melakukan penyelidikan ke lokasi. Saat aparat Kepolisian melintas di Desa Sidelego langsung melihat pelaku AS sedang menunggu pembeli.

Tak mau pelaku AS kabur, aparat langsung menangkapnya dan saat dilakukan penggeledahan ditemukan satu paket kecil narkotika jenis shabu, AS langsung digelandang ke Mapolsek Tabir.

Kapolres Merangin AKBP I Kade Utama Wijaya melalui Kapolsek Tabir AKP, Suhendry, membenarkan jika anggotanya melakukan penangkapan satu pelaku penyalah-gunaan narkotika.

“Pelaku ini sudah menjadi target kita, sudah banyak laporan masyarakat jika di wilayah Sukerejo sering terjadi transaki narkotika jenis shabu. Setelah kita selidiki, akhirnya kita berhasil mengamankan pelaku AS,” ucap AKP Suhendry, Senin (25/2/2019).

Selain itu Kapolsek juga mengatakan, jika tersangka bersama BB akan diserahkan ke Sat Narkoba Polres Merangin.

“Karena sudah ada bidang yang menanganinya, maka kasus ini kita limpahkan ke Sat Narkoba, untuk menangani perkaranya,” pungkasnya.***

Baca Juga: Perampok Bersenpi Kembali Beraksi di Tabir

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya