Murrat, Pemain Terbaik GSI Batanghari Asal SAD

| Editor: Doddi Irawan
Murrat, Pemain Terbaik GSI Batanghari Asal SAD
Murrat, pemain terbaik GSI Batanghari 2018 (foto : soehoer)

Laporan Raden Soehoer



INFOJAMBI.COM — Gala Siswa Indonesia (GSI) antar pelajar SMP se-Kabupaten Batanghari berakhir. Pertandingan final antara SMP 3 Batanghari vs SMP Asshidiqi, Sabtu (24/3), di Lapangan KONI Batanghari, dimenangkan SMP 3 dengan skor 2 - 0.

Sejak awal pertandingan final hingga akhir, lapangan KONI digenangi air akibat diguyur hujan. Kendati demikian, para pemain tetap semangat menyelesaikan pertandingan.

Pemain yang memenangkan pertandingan tersebut tidak serta merta dikirim ke provinsi untuk mewakili GSI Batanghari. Panitia akan melakukan penjaringan susulan. Bisa saja pemain terbaik terpilih mewakili GSI Batanghari dan bergabung dengan pemain lainnya.

Saat penyerahan piala dan uang pembinaan, seorang pemain dari Suku Anak Dalam ( SAD), Murrat, pelajar SMPN 31 Batanghari warga Desa Tebing Tinggi, Maro Sebo Ulu dinobatkan sebagai pemain terbaik.

Murrat mendapatkan uang pembinaan Rp 750.000,- dari panitia. Dia juga berhak mengikuti penjaringan untuk mewakili GSI Batanghari di tingkat provinsi.

Hadiah dan uang pembinaan diberikan oleh Kadis PdK Batanghari, Jamilah. Dia berpesan pada Murrat agar lebih giat lagi berlatih. Selain itu Jamilah berharap Murrat mengajak teman-temannya dari SAD belajar dan berlatih agar bisa maju.

"Ini harus diacungkan jempol. Jarang warga SAD tampil dan menjadi yang terbaik. Saya berharap Murrat mengajak teman-temannya belajar dan berlatih, sehingga penerus SAD yang kreatif semakin bermunculan," ujar Jamilah.

Seleksi GSI Batanghari dibuka 19 Maret 2018. Even ini diikuti 630 pelajar dari 35 SMP se-Batanghari terseleksi mengikuti pertandingan. Ajang olahraga sepakbola ini bekerjasama dengan KONI Batanghari.

Gala siswa berbeda dengan LPI. Nantinya siswa terbaik hasil seleksi PSSI dan KONI yang berhak mewakili kabupaten ke tingkat provinsi. Jika terpilih, panitia berharap pihak sekolah mempersiapkan anak asuhnya. ***

Editor : IJ-2

Baca Juga: Ini Dia Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2016

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya