Polres Merangin Gelar Sunatan Massal dan Donor Darah

Dalam rangka memperingati HUT ke-71 Bhayangkara, 1 Juli 2017, Polres Merangin Jefrizal

Reporter: Jefrizal | Editor: Doddi Irawan
Polres Merangin Gelar Sunatan Massal dan Donor Darah

BANGKO, INFOJAMBI.COM — Dalam rangka memperingati HUT ke-71 Bhayangkara, 1 Juli 2017, Polres Merangin menggelar kegiatan sunatan massal dan donor darah, Jum’at (7/7).

Kegiatan dilaksanakan di Ruang Wira Satya Polres Merangin, bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan PMI Merangin. Kegiatan ini dibuka oleh Kapolres Merangin, AKBP Aman Guntoro.

Acara tersebut juga dihadiri Wakapolres Merangin, Kompol Ricky Hadianto, dan seluruh perwira Polres Merangin beserta Bhayangkari. Sunatan massal diikuti oleh 30 warga Kabupaten Merangin.

Untuk kegiatan donor darah, diikuti 25 orang peserta dari anggota Polres dan Bhayangkari Merangin. Kapolres Merangin menyatakan kegiatan ini sebagai wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat Merangin.

“Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara kami isi dengan kegitan sosial, seperti sunatan massal dan donor darah,” ujar Kapolres.

Kapolres mengatakan, dengan kegiatan ini, setidaknya polisi bisa memberikan yang terbaik bagi masyarakat, sesuai motto : profesional, modern dan terpecaya.

“Saya harap acara ini memberi manfaat bagi masyarakat, sehingga Polri lebih dicintai,” kata Kapolres.

Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya