Satu Warga Kota Sungai Penuh Terindikasi Positif Covid-19

| Editor: Doddi Irawan
Satu Warga Kota Sungai Penuh Terindikasi Positif Covid-19
Tim medis menjemput warga yang diindikasikan terinfeksi covid-19 / foto : ist

Penulis : Tim Liputan || Editor : Doddi Irawan



INFOJAMBI.COM — Seorang warga Desa Pelayang Raya, Kota Sungai Penuh diindikasikan terinfeksi coronavirus disease 2019 (covid-19).

Laki-laki berumur 55 tahun berpekerjaan wiraswasta ini dijemput oleh petugas Dinas Kesehatan Kota Sungai Penuh, Jumat (10/4/2020) malam.

Penjemputan dilakukan oleh tim medis berpakaian lengkap, mengenakan Alat Pelindung Diri (APD), dan dibawa ke RSUD MHA Thalib, Sungai Penuh.

Kepala Desa Pelayang Raya, Supriadi yang dihubungi wartawan, mengakui ada warganya yang terindikasi terjangkit virus corona.

Sebelum dibawa ke rumah sakit, warga tersebut sempat menjalani pemeriksaan di puskesmas.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Sungaipenuh, Zulfikri juga mengakui. Menurut Zulfikri, warga itu sudah dua kali menjalani rapid tes. Hasilnya positif.

“Benar, ada salah satu warga Kota Sungai Penuh dilakukan rafid tes. Hasilnya positif. Warga itu dibawa ke RSUD MHA Thalib untuk diisolasi,” kata Zulfikri. ***

Baca Juga: Cegah Virus Corona Merebak di Tanjabtim, Romi Perketat Semua Jalur Masuk

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya