Laporan Willy Bronson
INFOJAMBI.COM - Bupati Tanjung Jabung Timur, H Romi Hariyanto, selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Tanjab Timur, menerima penghargaan Lencan Melati dari Presiden Joko Widodo, di Bumi Perkemahan Cibubur Jakarta, pada peringatan Hari Pramuka ke 57, Selasa (14/8/2018).
Lencana Melati tersebut sebagai apresiasi Presiden atas kontribusi H Romi, terhadap Gerakan Pramuka di Kabupaten Tanjab Timur.
Ketua Kwartir Daerah Pramuka Provinsi Jambi, H Sudirman, yang juga turut mendampingi H Romi di Cibubur Jakarta, menjelaskan, penghargaan itu karena penilaian terhadap peran sertanya yang dianggap berkontribusi besar terhadap kemajuan Gerakan Pramuka selama ini.
Salah satunya komitmen hibah pembiyaaan yang terus menerus dialokasikan untuk Kwarcab Gerakan Pramuka di daerahnya. Lalu diberikannya hibah Bumi Perkemahan Cadika di Muara Sabak Barat, termasuk dukungan dalam pembinaan berkelanjutan terhadap Pramuka selama ini.
Namun, imbuh Sudirman, ada satu poin pertimbangan yang membuat untuk diusulkan nama H Romi menjadi lebih mudah, yakni bukti keseriusannya selama ini mengupayakan penguatan wawasan kebangsaan ditingkat pelajar dan pemuda.
“Jadi dalam draf usulan yang kami sampaikan ke Kwarnas itu, juga kami lampirkan dokumen media cetak dan elektronik terkait kepedulian pak Romi terhadap wawasan kebangsaan Hal itulah yang menjadi salah satu nilai plus di mata Kakwarnas,” jelas Sudirman.
Sejumlah dokumen pemberitaan media elektronik dan media cetak itu, dikatakan Sudirman, memperlihatkan bagaimana Romi selama ini selalu membawa misi penguatan wawasan kebangsaan bagi siswa dan pemuda dalam setiap kunjungannya ke daerah.
Upaya itu, bahkan diseriusi dengan membentuk tim penguatan wawasan kebangsaan oleh lintas sektoral.
“Nah, kepedulian beliau itulah yang dianggap Kwarnas Pramuka sebagai salah satu langkah kongkret dan nyata mendukung kerja-kerja Pramuka. Terus terang kami di Kwarda Pramuka Jambi maupun di Kwarcab Tanjab Timur sangat terbantu. Makanya ketika Kwarnas mengajukan ke Presiden, mulus-mulus saja,” kata Sudirman.
Bupati Romi mengaku bersyukur atas apresiasi Lencana Melati yang ia terima. Dia menganggap penghargaan itu akan memicunya untuk lebih peduli pada Gerakan Pramuka. Bagi Romi, peningkatan wawasan kebangsaan bukan hanya tanggung-jawab Pramuka, tapi juga tanggung jawab seluruh masyarakat, terutama pemerintah daerah.
Karena itu, dia akan terus mengupayakan agar setiap sekolah kembali mengajarkan pengetahuan sejarah bangsa dan nilai-nilai luhur Pancasila.
“Jangan sampai anak-anak kita melupakan bagaimana susah payahnya bangsa ini dibangun, agar mereka punya semangat untuk aktif meneruskan perjuangan menjadikan bangsa ini lebih baik dan lebih bermartabat,”ucapnya.
Romi juga berharap Kwarcab Tanjab Timur lebih aktif lagi melakukan kegaiatan yang bersifat memotivasi setiap anggotanya untuk semakin handal dalam setiap pelaksanaan program yang telah disusun.
“Besar harapan kami, putra-putri kami yang tergabung dalam Gerakan Pramuka menjadi pribadi-pribadi yang tangguh disegala bidang untuk meneruskan estafet kepemimpinan di Tanjab Timur,” pungkasnya.***
Editor : M Asrori S
Baca Juga: Kwarcab Gerakan Pramuka Merangin Gelar LT III
BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE