Arbes FC Juarai Open Turnamen Brawijaya Cup 2017

| Editor: Doddi Irawan
Arbes FC Juarai Open Turnamen Brawijaya Cup 2017
Arbes FC juara Open Turnamen Brawijaya Cup 2017 || foto : yudi pramono



KOTAJAMBI - Partai final turnamen sepakbola Bajuri Cup 2017, mempertemukan kesebelasan Arbes FC dan Putra Kub , di Lapangan Sepakbola Bajuri, Jambi Selatan, Kota Jambi, Minggu (2/4) sore.

Jalanya pertandingan final ini berlangsung keras. Kedua kesebelasan saling jegal, demi untuk menciptakan gol dan memenangkan pertandingan. Tensi permainan yang tinggi membuat wasit harus bekerja ekstra mengamankan jalanya pertandingan.

Pertandingan ini disaksikan ratusan pasang mata penonton yang memadati dari pinggir lapangan. Memasuki babak pertama, penonton sudah dibuat terkejut.

Penonton bersorak ketika pemain Arbes FC berhasil mengetarkan gawang Putra Kun. Arbes berhasil memecahkan kebuntuan. Skor menjadi 1-0 berkat  gol yang diciptakan striker Arbes dengan striker bernomor punggung 10 di menit ke-40.

Memasuki babak kedua, jalannya pertandingan semakin keras. Aksi jual beli serangan masih tersaji di babak penentu ini. Putra Kub yang sudah ketinggalan satu angka terus berusaha menyamakan kedudukan.

Beberapa kali pergantian pemain pun sudah dilakukan, namun sampai wasit meniupkan pluit panjang skor tetap tidak berubah,

Hasil ini mengantarkan Arbes FC menjadi juara Open Turnamen Brawijaya Cup 2017, sementara Putra Kub sebagai runner up.

Para pemain Arbes juga berhak membawa pulang hadiah uang pembinaan sebesar Rp 6 juta, plus tropi bergilir dan tetap. (infojambi.com/d)

Laporan : Yudi Pramono

 

Baca Juga: Ini Dia Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2016

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya