Polri dan Universitas Jambi Salurkan Bantuan Pendidikan untuk Pelajar Terdampak Banjir

Polres Aceh Tamiang dan Universitas Jambi Salurkan Bantuan Pendidikan untuk Pelajar Terdampak Banjir

Reporter: Andra Rawas | Editor: Ulun Nazmi
Polri dan Universitas Jambi Salurkan Bantuan Pendidikan untuk Pelajar Terdampak Banjir
Sinergi Antara Polri dan Lembaga Pendidikan (Universitas Jambi) saat Memberikan Bantuan Kepada Anak Anak Korban Banjir Bandang di Aceh || Dok Istimewa

INFOJAMBI.COM — Polres Aceh Tamiang berkolaborasi dengan Universitas Jambi menyalurkan bantuan pendidikan kepada pelajar yang terdampak banjir di Kabupaten Aceh Tamiang, Rabu (28/1/2026).

Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian bersama dalam mendukung pemulihan sektor pendidikan pascabencana banjir yang terjadi pada 27 November 2025 lalu.

Baca Juga: Polda Jambi Melaksanakan Kegiatan Pembukaan Post Assessment Center

Bantuan yang diberikan berupa tas sekolah, buku tulis, serta berbagai perlengkapan alat tulis guna menunjang kelangsungan proses belajar mengajar bagi anak-anak yang terdampak secara langsung.

KBO Lantas Polres Aceh Tamiang, Ipda Indra Maulana, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut mencerminkan kehadiran Polri bersama perguruan tinggi dalam membantu masyarakat, khususnya para pelajar.

Baca Juga: Polisi Ringkus Pemuda Bandar Togel Beromset Rp 10 Juta Hingga Rp 15 Juta  Sehari

“Kami menyalurkan bantuan peralatan sekolah kepada para pelajar terdampak banjir. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan menjadi berkah bagi anak-anak kita,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SDIT Muhammadiyah Desa Tupah, Kecamatan Karang Baru, Wati Sukarman, mengungkapkan bahwa bantuan tersebut sangat dibutuhkan oleh para siswa.

Baca Juga: Mengingat Jasa Pahlawan,Polda Jambi Gelar Upacara Hari Pahlawan.

“Bantuan ini sangat berarti karena banyak perlengkapan sekolah anak-anak kami yang rusak dan habis akibat banjir,” ungkapnya.
Rasa syukur juga disampaikan oleh para siswa penerima bantuan. Salah satunya, Nurhijrah Afifah, dengan senyum bahagia mengucapkan terima kasih kepada Polres Aceh Tamiang dan Universitas Jambi atas kepedulian yang diberikan.

Hal senada diungkapkan Muhammad Abinair Pratama yang berharap bantuan tersebut dapat membantunya kembali bersekolah dengan semangat.

Melalui sinergi antara Polri dan Universitas Jambi ini, diharapkan dapat meringankan beban masyarakat Aceh Tamiang serta membangkitkan kembali semangat belajar anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya