ICMI Gelar Focus Group Discusion

Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) mengadakan Focus Group Discusion atau FGD, dalam mencari sosok pemimpin yang berkualitas Kamis (5/9/2019).

Reporter: Rifky Rhomadoni | Editor: Wahyu Nugroho
ICMI Gelar Focus Group Discusion

INFOJAMBI.COM - Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia ( ICMI) mengadakan Focus Group Discusion atau FGD, dalam mencari sosok pemimpin yang berkualitas Kamis (5/9/2019).

FGD yang diadakan ICMI wilayah Jambi, di buka  Gubernur Jambi. FGD bertujuan untuk mencari figur pemimpin yang intelektual, berintegrasi, berimtak dan beriptek.

Baca Juga: ICMI: Jangan Benturkan Islam Dengan Negara

Dimana sikap kejujuran menjadi paling utama yang harus dimiliki oleh setiap pemimpin serta, harus memiliki tanggung jawab, dapat berkomunikasi dengan baik, mampu membentuk serta mengoptimalkan sumber daya manusia, bersikap ramah namun tegas, mampu mengubah pola pikir serta perilaku masyarakat kearah yang lebih baik.

Gubernur Jambi, Fachrori Umar yang secara langsung membuka acara ini menyebutkan setiap pemimpin harus mampu mengubah pola pikir masyarakat, terutama aparatur yang identik dengan dilayani, harus berubah menjadi melayani, serta memiliki nilai-nilai positif seperti etos kemajuan, etika kerja, motivasi berprestasi, disiplin, produktif dan inovatif.

Baca Juga: ICMI Komit Jaga NKRI

Sementara itu ketua ICMI wilayah Jambi, Prof Muktar Latif menjelaskan, ICMI adalah para cendikiawan muslim yang peduli dengan kualitas hidup masyarakat, dimana salah satu yang mendorong kualitas masyarakat adalah pemimpin.

ICMI memberikan pemikiran cerdas, yang sesuai dengan era saat ini, pemimpin adalah logo kejujuran.

Baca Juga: ICMI: Bank Wakaf Ventura Indonesia Sebelum Juni 2017 Segera Berdiri

Dimana saat sekarang ini, banyak pemimpin yang menyalahgunakan kekuasaannya, karena tidak mempunyai integritas serta kejujuran.***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya