Musisi Tanah Air Hebohkan Konser Kemerdekaan ‘Menjadi Indonesia’

IM3 melalui Collabonation mempersembahkan Konser Kemerdekaan ‘Menjadi Indonesia’

Reporter: Ahmad Muzir | Editor: Doddi Irawan
Musisi Tanah Air Hebohkan Konser Kemerdekaan ‘Menjadi Indonesia’
IM3 melalui Collabonation mempersembahkan Konser Kemerdekaan ‘Menjadi Indonesia’ | foto : dok
Tema narasi itu dituangkan pada beberapa babak dalam konser yang diikuti dengan visualisasi set panggung “Fajar di Timur” yang menceritakan semangat di pagi hari.

“Beralih ke Tengah” di waktu siang hari dalam membangun percaya diri untuk terus berusaha, “Semangat di Ufuk Barat” yang memasuki waktu senja dengan membangun ruang kolaborasi, dan ditutup dengan “ Menjadi Indonesia” sebagai perayaan atas keberhasilan melewati hari panjang.

“Konser Kemerdekaan ‘Menjadi Indonesia’, IM3 ingin mengajak masyarakat terus bangga akan keberagaman yang dimiliki, dan menjadikannya sebagai kekuatan diri untuk Menjadi Indonesia," kata SVP Head of Brand Management & Strategy Indosat Ooredoo Hutchison, Fahroni Arifin.

Setelah beberapa tahun merayakan, tahun ini menjadi momen tepat untuk merayakan bersama, menyatukan perbedaan setiap keberagaman budaya, dan mengingatkan kembali bahwa kita adalah satu, Indonesia.

"Kami juga terus memberikan pengalaman baru bagi pecinta musik melalui kolaborasi musisi lintas genre yang dikemas dengan konsep berbeda, namun mengekspresikan semangat yang sama, menunjukkan bahwa kita semua dapat selalu terhubung tanpa adanya batasan apapun,” tuturnya.

Selain para musisi menampilkan lagunya masing-masing, Kunto Aji, Iwa K, Tuan TigaBelas, dan Kill the DJ pun turut membawakan lagu ‘Menjadi Indonesia’.

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya