Pelaku Pembunuh Isteri di Tebo, Menyerahkan Diri di Sumbar

Pelarian Sangkut (40) ke Damasraya, Sumbar hanya beberapa jam, setelah menikam isterinya Endang (40) di Desa Teluk Kayu Putih, Kecamatan VII Koto, Kabupaten Tebo, Jumat dini hari (15/4/2022)

Reporter: Butom / MYS | Editor: Doddi Irawan
Pelaku Pembunuh Isteri di Tebo, Menyerahkan Diri di Sumbar

INFOJAMBI.COM - Pelarian Sangkut (40) ke Damasraya, Sumbar hanya beberapa jam, setelah menikam isterinya Endang (40) di Desa Teluk Kayu Putih, Kecamatan VII Koto, Kabupaten Tebo, Jumat dini hari (15/4/2022), Jumat siang pelaku  diamankan Polres Tebo.

Kapolres Tebo AKBP. Fitria Mega, M.PSi, PSi melalui Kasat Reskrim Polres Tebo AKP. Rezka Anugras, S.I.K mengatakan pelaku, Sangkut menyerahkan diri di Polsek Sungai Rumbai.

Baca Juga: Ratusan Wilayah Kecamatan di Sumbar Berpotensi Gerakan Tanah

"Kita sudah koordinasi ke Polres Damasraya, pelaku pembunuhan melarikan diri ke Damasraya. Gerak pelaku sudah dibuntuti, akhirnya menyerah di Polsek Suggai Rumbai," jelas Rezka.
 
Untuk mempertangung jawabkan perbuatannya, pelaku dibawa ke Polres Tebo. Dari keterangan pelaku ia nekat menghabisi nyawa istri lantaran cemburu.

"Pelaku cemburu, diduga istrinya ada main mata dengan pria lain. Sebelum menghabisi nyawa korban, pelaku dan korban sempat cekcok dan terjadilah penusukan yang menyebabkan korban meninggal dunia," jelas Kasat.

Kasat juga menerangkan bahwa korban bernama Etikus Endang (40) yang tewas akibat tusukan itu saat ini masih menjalani visum di Puskesmas setempat. Kemudian akan diserahkan ke pihak keluarga untuk dikebumikan.

Selain mengamankan pelaku, polisi juga memgamankan sejumlah barang bukti berupa satu lembar seperai bewarna putih bergaris bercorak hijau dan satu bilah senjata tajam jenis pisau gagang kayu berwarna cokelat.

Baca Juga: Demi Beli Sabu, Dua Remaja Maling Rumah Warga Diringkus Polres Tebo

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya