Pers Merdeka, Demokrasi Bermartabat

Pers Merdeka, Demokrasi Bermartabat

Reporter: ... | Editor: Admin
Pers Merdeka, Demokrasi Bermartabat
Ketua KPK, Firli Bahuri dengan Pendiri JMSI/ SMSI, Mursyid Sonsang || Foto : Dok
Saya sangat mengapresiasi Wartawan di Tanah Air agar terus konsisten membantu KPK memberantas korupsi bersama. Saya optimis, demokrasi bisa terbuka, transparan, serta bebas dari korupsi jika terus dipantau oleh wartawan.

Kita butuh banyak pahlawan ANTIKORUPSI, saya menghimbau Insan Pers untuk terus semangat dalam Perjuangan PENA-nya melawan korupsi yang telah menjadi laten di negeri ini, menjadi kanker bagi kemajuan dan terwujudnya cita-cita Founding Father dan didirikannya negara ini, yang tak lain untuk mensejahterakan serta mencerdaskan kehidupan segenap bangsa dan seluruh tumpah darah indonesia dari Sabang sampai Merauke, mulai Miangas hingga Pulau Rote. 

Saudaraku sebangsa dan setanah air, jangan tanyakan apa yang bisa negara berikan untuk kita, tetapi tanyakan apa yang telah atau dapat kita lakukan untuk negara Indonesia. Negara kita telah begitu memberi segalanya kepada kita, kini saatnya bagi kita untuk msmberikan sumbangsih kepada negara, salah satunya berani untuk tidak menjadi bagian dari kejahatan korupsi. 

Baca Juga: Kepala Daerah Jangan Main-Main, KPK Bakal Perkuat Inspektorat

Selamat Hari Hari Pers Nasional, mari kita peringati dengan semangat budaya ANTIKORUPSI dan mengambil peran sebagai Insan Pers yang terus konsisten membantu KPK dengan  TIDAK MELAKUKAN KORUPSI.******

Baca Juga: LHKPN Pejabat Legislatif Kurang Maksimal

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya