Pimpin Apel Siaga Karhutla, BBS Minta Partisipasi Aktif Perusahaan Swasta

BBS minta seluruh stakeholder, termasuk perusahaan swasta yang beroperasi di Kabupaten Muarojambi, bersama-sama mengantisipasi karhutla.

Reporter: DIA | Editor: Admin
Pimpin Apel Siaga Karhutla, BBS Minta Partisipasi Aktif Perusahaan Swasta
Bupati Muarojambi Bambang Bayu Suseno memeriksa kesiapan satgas penanganan karhutla | pkj

BBS juga minta pada perusahaan-perusahaan, terutama di bidang perkebunan, agar memiliki sarana dan prasarana serta menyiapkan SDM yang handal dan memadai untuk mengatasi karhutla

“Jangan lupa persiapkan call center atau layanan pelaporan untuk pelayanan cepat komunikasi dan informasi,” pesannya.

Baca Juga: Zola Launching Pergub Pengendalian Karhutla

BBS minta perusahaan-perusahaan besar yang beroperasi di Muarojambi ikut berpartisipasi aktif, dan memberikan kontribusi dalam menangani karhutla, terutama di wilayah sekitar perusahaan.

BBS mengakui, kebakaran hutan dan lahan tidak bisa dilakukan sendiri. Harus bersinergi dengan semua pihak, dari pemerintah pusat, provinsi hingga kabupaten. 

Baca Juga: Hadapi Kemarau, Ini Strategi Bupati Tanjabbar...

BBS mengajak jajaran pemerintah dan swasta serta masyarakat siap siaga melakukan pencegahan karhutla dengan menjaga lingkungan. Sebagian lahan di Muarojambi berupa lahan gambut, rawan terjadi karhutla dan kabut asap.

Khusus kepada aparat penegak hukum, BBS berharap lebih fokus melakukan penyelidikan dan penyidikan, apabila ditemukan pembakaran hutan dan lahan, sehingga memberi efek bagi para pelaku pembakar hutan dan lahan.

Baca Juga: Gubernur Jambi Launching Pergub Pengendalian Karhutla

Kepada instansi terkait agar terus melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap perusahaan, terutama yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit yang sebagian besar berlokasi di lahan gambut.

Bersambung ke halaman berikutnya

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | Ikuti juga Channel WhatsApp INFOJAMBI.com

Berita Terkait

Berita Lainnya