Saniatul Lativa Sosialisasikan Empat Pilar di  SMA 16 Bungo Periok

Saniatul Lativa Sosialisasikan Empat Pilar di  SMA 16 Bungo Periok

Reporter: BS | Editor: Admin
Saniatul Lativa Sosialisasikan Empat Pilar di  SMA 16 Bungo Periok
Anggota MPR RI Saniatul Lativa kembali menggelar Sosialisasi Empat Pilar MPR  di SMA 16 Bungo Periok, Tanah Sepenggal || Foto : Dok

MUAROBUNGO, INFOJAMBI.COM - Anggota MPR RI Saniatul Lativa kembali menggelar Sosialisasi Empat Pilar MPR  di SMA 16 Bungo Periok, Tanah Sepenggal Lintas, Muaro Bungo, Jambi, Sabtu (9/9/2023). Sosialisasi ini penting disosialisasikan kepada para pelajar sejak dini terhadap nilai-nilai kebangsaan dan bernegara.

Dalam paparannya, Saniatul Lativa mengingatkan seluruh siswa dan kalangan masyarakat di Indonesia, wajib mencintai NKRI. Untuk itu, ia tak bosan-bosan selalu meminta siwa atau peserta didik untuk terus memupuk cinta tanah air.

Baca Juga: Anggota MPR RI : Nilai Pluralisme di Rimbo Bujang, Harus Dipertahankan

"Kita  tahu Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika menjadi bagian dari pilar bangsa. Bangsa Indonesia terdiri dari berbagai suku bangsa, bukan untuk terpecah belah, melainkan bersatu membangun negeri, " ujarnya.

Pentingnya peranan pelajar untuk peduli dan  persatuan kata Saniatul Lativa dalam upaya untuk mempertahankan kedaulatan NKRI dan mewujudkan keadilan dan kemakmuran. Masyarakat Indonesia beruntung karena memiliki Pancasila sebagai dasar negara.

Baca Juga: Saniatul Lativa : Banyak Peserta Ingin Hidupkan Kembali Penataran P4

"Nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila, perlu terus diamalkan demi menjaga bangsa Indonesia dari perpecahan di tengah keberagaman, "  kata Politikus Partai Golkar tersebut.

Legislator Komisi IX DPR itu menambahkan sosialisasi Empat Pilar MPR ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman masyarakat terhadap Pancasila, UUD NRI 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika. "Sosialisasi ini juga untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat terutama siswa akan pentingnya pemahaman dan penerapan nilai-nilai luhur bangsa dalam kehidupan sehari-hari, "  katanya.

Baca Juga: Saniatul Lativa Hadiri Pendataan Keluarga 21 di Tebo Ulu

Selain itu kata Anggota DPR/MPR RI dapil Jambi itu, wawawan perihal Empat Pilar MPR RI dinilai masih urgen untuk diajarkan kepada berbagai lapisan masyarakat di Indonesia. "Karenanya, hingga kini MPR RI melalui anggotanya terus menyosialisasikan nilai-nilai yang terkandung di dalam empat pilar tersebut, " ujarnya.****

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya