Sambut Hari Bhayangkara, Dir Reskrimum Polda Jambi Pimpin Bhakti Simpatik ke Rumah Warga Kurang Mampu

| Editor: Wahyu Nugroho
Sambut Hari Bhayangkara, Dir Reskrimum Polda Jambi Pimpin Bhakti Simpatik ke Rumah Warga Kurang Mampu

Penulis : Andra Rawas || Editor : Wahyu Nugroho



INFOJAMBI.COM - Menyambut Hari Bhayangkara ke 74 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2020, Direktorat Reserse Kriminal Umum menggelar bhakti simpatik kerumah warga kurang mampu yang dipimpin langsung oleh Direktur Reserse Kriminal Umum Kombes Pol M Yudha Setyabudi, Selasa (23/6/2020).

Kegiatan bhakti simpatik tersebut dilakukan di Rt 02 Kelurahan Kenali Asam Atas Kecamatan Kotabaru Kota Jambi, yang turut dihadiri Wadirreskrimum AKBP Dadan Wira Laksana SIK, Kabag Binopsnal, Kasubdit I, Kasubdit IV, Kasubag Renmin, Kasubbag Anev, Personel Binopsnal serta Warga setempat.

Pada kesempatan tersebut Direktur Reserse Kriminal Umum Kombes Pol M Yudha Setyabudi mengatakan, kegiatan bhakti simpatik ini, kita bersilaturahmi dengan Ketua RT 02 dan warga Kelurahan Kenali Asam Atas Kecamatan Kotabaru Kota Jambi.

Tujuan kita mendatangi warga adalah bentuk kedekatan kita ( Polri) dengan Masyarakat dan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 74, lanjut Kombes Pol M Yudha Setyabudi.

"Kita juga memberikan sembako, serta tali asih kepada warga yang kurang mampu di RT tersebut," sambung Dirreskrimum.

Untuk sembako yang kita berikan sebanyak 25 paket, semoga bermanfaat dan mengurangi beban warga yang kurang mampu di tengah pandemi Covid-19 ini, tutup Kombespol M Yudha Setyabudi.***

Baca Juga: Evaluasi Fisik Personil, Polres Tanjabbar Rutin Gelar Kesjas

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya