Ustaz DR Hasbullah Puji Al Haris Tegas Larang Angkutan Batu Bara Pakai Jalan Umum

Dia sangat mendukung langkah Al Haris yang melarang angkutan batu bara melintas di jalan nasional. Langkah itu baginya sudah benar.

Reporter: Rifky | Editor: Admin
Ustaz DR Hasbullah Puji Al Haris Tegas Larang Angkutan Batu Bara Pakai Jalan Umum
Ustaz DR Hasbullah

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Apresiasi terhadap kebijakan Gubernur Jambi, Al Haris, yang mengeluarkan Instruksi Gubernur (Ingub) Nomor 1/INGUB/DISHUB/2024, juga datang dari tokoh agama.

Salah satunya Ustaz Hasbullah. Dia sangat mendukung langkah Al Haris yang melarang angkutan batu bara melintas di jalan nasional. Langkah itu baginya sudah benar.

Baca Juga: Wagub Sani: Mahasiswa dan Pelajar Aktor Perubahan

“Sudah benar. Akhir-akhir ini banyak masyarakat mengeluhkan kemacetan lalu lintas akibat angkutan batu bara yang melewati jalan umum. Banyak orang terganggu,” ungkap Ustaz Hasbullah, Selasa (9/1/2024).

Menurut Ustaz Hasbullah, ingub yang dikeluarkan Al Haris sangat baik. Apalagi mendapat dukungan DPRD Provinsi Jambi. Dengan begitu pengusaha batu bara akan mencari alternatif untuk kelancaran usahanya.

Baca Juga: Sandiaga Uno Minta Desa Muaro Jambi Pertahankan Kualitas

Ustaz Hasbullah menekankan, musyawarah adalah solusi menyelesaikan polemik angkutan batu bara ini. Sejatinya, jalan umum milik bersama. Langkah Al Haris sudah tepat, karena mau menerima masukan.

“Pada prinsipnya, upaya Pak Gub menyetop angkutan batu bara adalah solusi bersama, demi kebaikan Provinsi Jambi. Kita tahu, jalan nasional adalah milik bersama,” katanya.

Baca Juga: Al Haris Minta Setiap Kabupaten/Kota Punya Minimal 10 Desa Wisata

Ustaz Hasbullah menjelaskan, pemerintah dan masyarakat menggunakan jalan nasional. Ada problem ketika angkutan batu bara lewat. Lalu lintas macet dan lain-lain. Semua itu harus diselesaikan bersama.

“Dalam agama Islam diajarkan, ketika ada problem, ada masalah, bermusyawarahlah,” ucap Ustaz Hasbullah.

Ustaz Hasbullah sangat bersyukur Al Haris mau menerima masukan, untuk kebaikan Provinsi Jambi. Langkah Al Haris dinilai upaya memberikan kebaikan kepada fasilitas umum.

Di mata Ustaz Hasbullah, Al Haris seorang gubernur yang tidak gegabah mengambil keputusan untuk umat. Contohnya, saat didesak Komisi V DPR RI agar melarang angkutan batu bara lewat jalan nasional.

“Al Haris masih memberi ruang kepada pengusaha batu bara, agar menyelesaikan pembangunan jalan khusus,” ujarnya.

Ustaz bergelar doktor ini menjelaskan, sebenarnya beberapa waktu lalu, ketika rapat di DPR RI, Komisi V menyuruh Gubernur Jambi menghentikan angkutan batu bara melintas di jalan nasional.

Namun, Gubernur Jambi periode 2021-2024 itu masih mencari cara dan solusi. Dia bekerja sama dengan perusahaan-perusahan batu bara, meminta mereka membangun jalan khusus angkutan batu bara. 

Sampai akhir 2023, belum juga ada tekad kuat para pengusaha untuk membuat jalan alternatif. Karena itu, dengan tegas Gubernur Jambi akhirnya melarang angkutan batu bara melewati jalan nasional. 

“Dia tidak bermasalah dengan sopir. Dia bermasalah dengan pengusahanya. Pengusaha ini kadang-kadang mau untungnya saja, tapi tidak memberikan keuntungan kebaikan bagi umat,” papar Ustaz Hasbullah.

Ustaz Hasbullah yakin, sepanjang masalah ini diselesaikan dengan musyawarah, akan ada jalan keluar terbaik. Dia berharap persoalan angkutan batu bara selesai dengan solusi terbaik bagi semua pihak.

“Gubernur sudah memberi solusi lewat sungai, tapi para pengusaha berdalih untuk pergi ke sungai juga butuh perjalanan jauh. Ini jadi masalah. Karena itu harus ada kerja sama dan musyawarah,” jelasnya. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya