Wapres Ma’ruf Amin Tunaikan Janji Politik di Jambi

Wakil Presiden Republik Indonesia, KH Ma’ruf Amin mengunjungi Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Ma’arif Jambi, Rabu, 15 Juni 2022.

Reporter: Rifky Rhomadoni | Editor: Doddi Irawan
Wapres Ma’ruf Amin Tunaikan Janji Politik di Jambi
Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengunjungi Kampus STAI Maarif | rifky rhomadoni

KOTAJAMBI, INFOJAMBI.COM - Wakil Presiden Republik Indonesia, KH Ma’ruf Amin mengunjungi Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Ma’arif Jambi, Rabu, 15 Juni 2022. 

Didampingi Weni Ma’ruf Amin, beserta Gubernur Jambi, Al Haris dan rombongan, Wapres Ma’ruf Amin tiba di STAI Ma’arif, di Kelurahan Talang Bakung, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi.

Baca Juga: PBNU-Muhammadiyah Imbau Warga Gelar Takbiran di Rumah dan Masjid

Kedatangan Ma’ruf Amin disambut oleh Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Provinsi Jambi, pihak kampus dan mahasiswa.

Selain bersilaturahmi, kunjungan ini sekaligus menepati janji politiknya pada saat berkunjung ke STAI Ma’arif 2019 lalu. 

Baca Juga: Polda Jambi, PB NU dan Kemenag Gelar Vaksinasi Serentak

Saat itu Ma’ruf Amin berjani akan kembali mengunjungi STAI Ma’arif, jika terpilih menjadi Wakil Presiden mendampingi Presiden Jokowi.

“Tahun 2019 Pak Ma’ruf masih cawapres ke kampus kita, dia bilang kalo menang jadi wapres mau balik lagi STAI Ma’arif. Ini sekarang dibuktikan beliau,” ungkap Ketua Yayasan Pendidikan Bintang Sembilan Jambi, Rahmat Nasution.

Baca Juga: Bendahara PBNU : Ini Persoalan Saya Dengan Haji Isam

Kunjugan Wapres ke Kampus STAI merupakan rangkaian acara Ma’ruf  Amin di Jambi. 

Setelah berkunjung ke kampus, Wapres dan rombongan menyapa masyarakat di Rumah Dinas Gubenur Jambi, serta mengunjungi Pondok Pesantren Al Jauharen, Tanjung Johor, Kota Jambi. ***

BERITA KAMI ADA DI GOOGLE NEWS | INSTALL APLIKASI INFOJAMBI.COM DI PLAYSTORE

Berita Terkait

Berita Lainnya